Harga Kebutuhan Bahan Pokok Jelang Ramadhan Stabil, Masyarakat Tak Perlu Khawatir

“Jangan ada yang spekulan, berani menimbun sembako atau menaikan harga secara tidak wajar. Jika itu dilakukan pihak Reskrimsus Polda Kalsel akan menindak sesuai aturan hukum yang berlaku,” Tegas Birhani.

Ia juga mengatakan, sejauh ini pihak Reskrimsus selalu memantau kondisi pasar baik di kota dan kabupaten.

“Sekali lagi, kondisi pasokan normal, masyarakat tidak perlu khawatir atas ketersediaan bahan pokok, dan pemerintah juga selalu mencari sumber bahan pokok bekerjasama dengan pelaku usaha,” ucapnya.

Untuk gula akan impor dan izinnya sudah keluar, minyak goreng stoknya banyak sekali mencapai satu juta liter. Beras ada 500 ton, bawang merah terus dicari pasokan di Kalsel.

“Untuk jalur jalan dan jembatan diperkirakan menjelang puasa sudah lebih lancar. Dengan demikian, stok aman distribusi aman,” beber Birhasani.

Sementara salah seorang pedagang sembako dikawasan Pasar Lama Ade, mengatakan hingga saat ini semua harga masih normal. Padahal, menurutnya dalam 1-2 pekan sebelum datangnya bulan puasa, harga kebutuhan pokok di Banjarmasin akan mengalami kenaikan.

“Sampai hari ini harga masih normal, contohnya gula putih masih sama dengan minggu lalu Rp 12.500 per kilogram. minyak goreng kemasan isi 1 liter Rp 13.500, yang isi 2 liter bervariasi tergantung merk, mulai Rp 27.000 sampai Pp 29.000. Begitu pula dengan tepung terigu,” katanya.

Senada pula yang dikatakan Rusmiati yang menjual seperti bawang merah, bawang putih dan cabai kering, menuturkan hal yang sama.

Sedangkan harga komoditas jenis telur normal, dari telur ayam ras, telur ayam kampung, maupun telur itik.

“Harga telur ayam ras Rp 24.000 per kilogram. Kalau telur ayam kampung Rp 2.200 perbutir, telur itik Jawa mulai Rp 2.200 sampai Rp 2.500 perbutir tergantung ukuran. Sedangkan, untuk telur itik Banjar atau Aluh-Aluh lebih mahal, mulai Rp 2.400 sampai Rp 2.600 per butirnya,”pungkas Burhan, pedagang telur di Pasar Lama.(azka)

Editor : Amran

Tinggalkan Balasan