Hadapi Pilkada 2020, Bawaslu Kalsel Bentuk Media Center Gandeng Jurnalis

Ketua Bawaslu Kalsel Erna Kasypiah menyampaikan sambutan peresmian media center di hadapan insan pers. (foto : rizqon/klikkalsel)

BANJARMASIN, klikkalsel – Pemilu Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2020 menjadi fokus Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kalsel. Dalam hal persiapan dengan membangun sinergitas dengan media massa, guna menyebarluaskan informasi dan memperkuat pengawasan pemilu.

Terkait hal itu, Bawaslu Kalsel meresmikan Media Center di kantor Jalan RE Martadinata, Senin (24/6/2019) sore.

Launcing Media Center tersebut, dihadiri Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kalsel Zainal Helmie, dan para pimpinan media massa, baik itu cetak, televisi dan elektronik.

Ketua Bawaslu Kalsel Erna Kasypiah didampingi para komisioner lainnya yaitu Iwan Setiawan, Azhar Ridhani, Noor Kholis Majid, dan Aris Mardiono, secara simbolis melepas tirai ruangan. Selanjutnya, para awak media dipersilahkan memasuki ruangan media center serta mengecek sejumah fasilitas.

Erna mengatakan diresmikannya media center tersebut bertujuan agar insan pers banua mudah mendapatkan infomasi seputar kepemiluan. Khususnya dalam hal pengawasan dan penanganan sengketa pemilu.

“Di 2020 ada Pilkada Provinsi dan 7 kabupaten/kota di Kalimantan Selatan yang tentunya akan banyak informasi yang dibutuhkan oleh kawan-kawan media dan juga informasi yang diberikan kepada Bawaslu,” tutur dia.

Sementara itu, salah satu awak media dari Radar Banjarmasin, Oscar mewakili aspirasi para jurnalis dengan adanya media center tersebut.

Bagi dia, fasilitas itu dapat mempermudah awak media melaksanakan tugas jurnalistik, khususnya pemberitaan seputar kepemiluan.

“Semoga dengan adanya media center ini sinergitas antara media dan bawaslu lebih terjalin. Permintaan kami kepada para komisioner untuk mudah dikonfirmasi, apalagi hal-hal yang menyangkut sengketa pemilu,” pungkasnya. (rizqon)

Editor : Farid

Tinggalkan Balasan