Gubernur Kalsel Minta ASN Tidak ‘Letoi’ Berkerja Pasca Penyetaraan Jabatan

Gubernur Kalsel Sahbirin Noor secara simbolis SK jabatan fungsional melalui penyetaraan jabatan.

BANJARBARU, klikkalsel.com – Gubernur Kalimantan Selatan Sahbirin Noor mengajak Aparatur Sipil Negara (ASN) di jajarannya untuk tetap meningkatkan disiplin kerja. Hal tersebut ditegaskannya guna merealisasikan visi dan misi Kalsel Maju Makmur, Sejahtera dan Berkelanjutan.

Salah satu tolak ukur disiplin kerja ASN menurut gubernur yang akrab disapa Paman Birin yaitu rajin mengikuti apel yang telah dijadwalkan. Ini disampaikannya saat menjadi pembina apel rutin bulanan, Senin (7/2/2022).

“Tetap kompak dan terus tingkatkan kebersamaan dalam bekerja untuk mewujudkan visi dan misi daerah, yakni Kalsel Maju Makmur, Sejahtera dan Berkelanjutan,” ucapnya.

Dalam kesempatan itu, gubernur dikenal dekat dengan masyarakat ini juga menyampaikan kebijakan penyetaraan jabatan administrasi ke dalam jabatan fungsional. Pemprov Kalsel  menetapkan 5 Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) yang melakukan penyetaraan jabatan lingkup Pemprov Kalsel.

Baca Juga : Covid-19 di Banjarmasin Naik Jadi 828 Kasus, Omicron Belum Ada di Banjarmasin

Baca Juga : Polda Kalsel Beri Pengetahuan Cegah Paham Radikal dan Terorisme

Penetapan tersebut menindaklanjuti arahan Kementerian Dalam Negeri tentang penyederhanaan jabatan struktural. Paman Birin mengumumkan 5 SKPD dan menyerahkan secara simbolis SK jabatan fungsional melalui penyetaraan jabatan.

“Pada kesempatan ini perlu saya sampaikan terkait 5 SKPD dalam hal  penyetaraan jabatan lingkup Pemprov Kalsel, SKPD tersebut diantaranya Inspektorat, Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan, Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah, Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah,” tandasnya. (rizqon)

Editor: Abadi