Gubernur Bayar Zakat Mal Rp200 Juta Melalui Baznas

BANJARBARU, klikkalsel – Gubernur Kalimantan Selatan (Kalsel) H Sahbirin Noor mengajak masyarakat, terutama para pengusaha menyalurkan zakat lewat Badan Amil dan Zakat Nasional (Baznas).

Gubernur Kalsel H Sahbirin Noor menyerahkan zakat mal di Baznas yang diterima Ketua Baznas Kalsel. (baha/klikkalsel)

Sebagai upaya untuk memaksimalkan manfaat dan menyalurkan zakat kepada yang berhak menerima.

“Saya menghimbau kepada masyarakat dan pengusaha yang dibilang sukses, untuk menyisihkan rezekinya sedikit ke Baznas Kalsel,” ucap Sahbirin sebelum meninggalkan kegiatan Layanan Pembayaran Zakat Gubernur, Pimpinan SKPD dan Direksi BUMD di kantor Sekdaprov Kalsel, Senin (28/5/2018).

Ia juga meminta, para ASN menyalurkan zakat melalui Baznas.

Dalam kesemapatan itu, Paman Birin, sapaan akrabnya, menyalurkan zakat maal sebesar Rp200 juta di Baznas Kalsel tersebut.

Ketua Baznas Kalsel H Gusti Rusdi Effendi AR berterima kasih atas dukungan Gubernur Kalsel dalam mengajak masyarakat, pengusaha dan ASN untuk berzakat melalui Baznas.

Sebab, total zakat yang diterima Baznas tahun 2017 silam cuma Rp2,8 miliar. Angka tersebut dijelaskannya masih belum terhitung para pengusaha.

“Pengusaha itu berzakat masing masing sehingga kita memonitornya sulit yang dizakatkan oleh pengusaha,” terangnya.

Disela kegiatan, gubernur juga memberikan paket lebaran kepada para cleaning service di Kantor Sekdaprov Kalsel. (baha)

Editor : Farid

Tinggalkan Balasan