Gelar Pasukan Pengamanan Pilkades Serentak, Kapolres Tekankan Laksanakan Tupoksi

Kapolres Tabalong, AKBP Riza Muttaqin ketika pimpin Apel Gelar Pasukan Pengamanan Pemilihan Kepala Desa Serentak di Halaman Mapolres Tabalong.

TANJUNG, Klikkalsel.com – Polres Tabalong lakukan Apel Gelar Pasukan Pengamanan Pemilihan Kepala Desa Serentak di halaman Mapolres Tabalong Kamis, (04/11/2021).

Kapolres Tabalong AKBP Riza Muttaqin mengatakan, Pilkades merupakan momentum untuk memperkuat partisipasi masyarakat dan konsolidasi demokrasi.

“Sebab masyarakat mempunyai peranan penting dalam menentukan arah kebijakan pemerintah desa sesuai kebutuhan masyarakat,” ujarnya ketika memimpin apel.

Ia menjelaskan, adapun tahapan yang masih berlangsung yaitu tahapan masa tenang kegiatan pemungutan dan penghitungan suara, tahapan penyelesaian sengketa, pengesahan dan pengangkatan.

“Beserta di akhir Desember mengamankan pelantikan Kepala Desa,” ujarnya.

Baca juga: Sikapi Tuntutan Sopir, Kapolresta Banjarmasin Janji Sikat Pelangsir, Preman dan SPBU Nakal

Baca juga: Pastikan Distribusi BBM Berjalan Lancar, Polres HST Lakukan Penertiban Antrean di Sejumlah SPBU

Kapolres Tabalong AKBP Riza Muttaqin menekankan agar setiap anggota Polri dan TNI untuk bersama menjaga netralitas.

“Setiap unsur stake holder terkait, mari kita laksanakan Tupoksi kita dengan benar,” tegasnya.

Ia menegaskan bahwa hal tersebut diperlukan dalam menjaga kondusifitas di masyarakat yang akan memasuki masa tenang Pilkades.

“Melaksanakan kegiatan kolaborasi yang solid sehingga menjadi contoh bagi warga,” ujarnya.

Kapolres menuturkan bahwa apabila terdapat permasalahan berupa pelanggaran atau dugaan tindak pidana, silakan dimediasi terlebih dahulu.

“Namun apabila terdapat peningkatan eskalasi, segera hubungi Polres Tabalong,” jelasnya.

Pada Apel Gelar Pasukan pengamanan Pilkades serentak kali ini di hadiri oleh Bupati Tabalong yang diwakili Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintah Desa, Dandim 1008/Tabalong yang diwakili Pasi Ops, Kepala Kejaksaan Negeri Tabalong yang diwakili Kasi Pidum, Danki 2 Pelopor Brimob, Kasatpol PP yang diwakili Kabid Linmas dan Subdenpom Tanjung dan Kesbangpol yang Diwakili Kepala Kes Bangpol. (Dilah)

Editor: Abadi