Fenomena Balap Liar di Banjarmasin Perlu Penanganan Bersama

Ilustrasi foto: istimewa

BANJARMASIN, klikkalsel.com – Aksi balap liar belakangan marak di Banjarmasin. Meski bukan fenomena baru, namun hal ini sangat meresahkan masyarakat dan pengguna jalan.

Balap liar di Banjarmasin biasanya terjadi pada malam hari, khususnya pada akhir pekan. Para pelaku balap liar yang rata-rata masih remaja ini memanfaatkan sejumlah jalan protokol yang ada untuk mengadu nyali mereka.

Dari penelusuran klikkalsel.com di kawasan Jalan Ahmad Yani kilometer 4 hingga 6 Banjarmasin, untuk sementara menurut informasi balap liar di Banjarmasin tidak terorganisir seperti daerah-daerah lain seperti Bandung dan Jakarta.

Hal itu seperti pengakuan salah satu pelaku balap liar, Andi (16). Saat diajak ngobrol klikkalsel.com, Andi mengatakan balap liar di Banjarmasin sifatnya dadakan atau tidak ada perencanaan.

Ia mencontohkan, saat ia ingin balap liar, ia cukup mondar-mandir dengan menggeber motornya kencang-kencang di jalan yang akan dipilihnya menjadi lokasi balap liar. Bagi yang memiliki hobi sama, ujar Andi maka akan ‘turun’ untuk menyanggupi tantangan tersebut.

“Istilahnya saya mancing, nanti yang punya hobi sama akan turun. Makin lama akan makin banyak yang ngumpul,” ucap remaja yang mengaku masih duduk di kelas X salah satu sekolah kejuruan di Banjarmasin ini.

Ditanya tentang dugaan taruhan yang mewarnai balap liar, Andi secara pribadi mengaku tidak pernah taruhan. Tapi ia tidak menyanggah pula jika ada pelaku balap liar yang bertaruh untuk balap liar.

“Istilahnya penyemangat saja. Seandainya ada pun nilainya tidak besar,” lanjutnya.

Meski tidak ‘separah’ di daerah lain, namun sebagian kalangan khawatir jika hal ini tidak dibereskan maka akan memicu suburnya geng motor dan menjadi cikal bakal begal.

Baca Juga : Besok Presiden Resmikan Jembatan ‘Basit’ Alalak

Baca Juga : Diduga Melakukan Penganiyaan, Seorang Kakek Diamankan Polisi

Kapolsek Banjarmasin Timur, AKP Pujie Firmansyah saat dimintai tanggapannya terkait acap kali kawasannya dijadikan lokasi balap liar mengatakan, pihaknya hampir setiap akhir pekan selalu mengamankan pelaku balap liar di sepanjang kawasan Jalan A Yani Banjarmasin.

“Hampir tiap malam Sabtu dan Minggu kita sisir. Bahkan kita juga kerap mengamankan pelaku balap liar,” ungkapnya, Rabu (20/10/2021)

Berbagai sanksi diakui sudah diberikan kepada para pelaku yang rata-rata masih berusia belasan tahun. Mulai dari tilang tiga bulan, pembinaan, memanggil orangtuanya hingga penyitaan knalpot brong yang digunakan.

Baca selengkanya dihalaman selanjutnya :