DPC Gerindra Kota Banjarmasin Targetkan 10 Kursi di Pileg 2024

Ketua DPC Gerindra Kota Banjarmasin, H M Yamin, saat menerima bendera pusaka Partai Gerindra dari Ketua DPD Gerindra Kalsel, Hj Mariana saat konsolidasi persiapan Pemilu 2024

BANJARMASIN, klikkalsel.com – DPC Partai Gerindra Banjarmasin menargetkan 10 kursi pada pemilu legislatif 2024. Terget itu disampaikan pada konsolidasi kepengurusan menjelang pelaksanaan pesta demokrasi.

Konsolidasi tersebut merupakan salah satu persiapan yang dilaksanakan oleh DPC Partai Gerindra, menatap Pemilu 2024, khususnya pembekalan terhadap pengurus anak cabang (PAC) dan ranting.

Disampaikan Ketua DPD Gerindra Provinsi Kalsel, Mariana, bahwa kegiatan ini merupakan salah satu program partai yang akan memperkuat struktur organisasi.

“Selain memperkuat juga untuk merapatkan barisan terkait kesiapan Pemilu 2024. Tentunya ini untuk menambah semangat kawan-kawan PAC dan ranting dengan adanya konsolidasi ini,” ucapnya.

Dalam pelaksanaan Pemilu Legislatif (Pileg) yang akan digelar pada 14 Februari 2024 mendatang DPC Partai Gerindra Kota Banjarmasin pun menargetkan sebanyak 10 kursi.

“Target kami memang setiap dapil itu bisa mendapatkan dua kursi, jadi karena di Banjarmasin ini ada lima dapil, jadi 10 kursi kalau masing-masing dapil dapat dua kursi,” tuturnya.

“Dengan kerjasama yang baik dari struktur kami terutama dari PAC dan ranting Insya Allah itu akan tercapai,” sambungnya.

Foto bersama pengurus dan penasehat DPC Partsi Gerindra Kota Banjarmasin

Agar bisa mendapatkan 10 kursi dalam Pileg mendatang, ia pun berpesan kepada para kader gerindra baik pengurus DPC hingga PAC dan ranting bisa sering-sering turun ke masyarakat.

“Sedari sekarang turun lah kemasyarakat, dan rebut hati mereka,” harapnya.

Baca Juga : Demokrat Siapkan 39 Nama Bacaleg di Pileg 2024

Baca Juga : H Muhidin Berencana Maju di Pileg DPR RI

Sementara itul Ketua DPC Gerindra Kota Banjarmasin, Muhammad Yamin, menerangkan bahwa konsolidasi yang dilaksanakan untuk seluruh kepengurusan baik DPC, PAC maupun ranting se Kota Banjarmasin.

“Di konsolidasi itu juga kami ada melakukan penyampaian informasi terkait keputusan KPU nonor 518 tahun 2022 terkait jumlah partai politik (Parpol) peserta pemilu,” ujarnya.

“Dengan banyaknya Parpol yang ikut berkonstestasi di pemilu ini maka kita juga harus segera merapatkan barisan dan menyusun untuk bisa berkonsolidasi ke masyarakat,” sambungnya.

Berkaitan dengan intruksi dari ketua DPD Partai Gerindra Kalsel, Mariana, tentang turun langsung ke masyarakat. Yamin mengungkapkan akan segera melakukan intruksi itu.

“Tadi dari ketua DPD yang sempat berhadir ada menyampaikan bahwa masih belum adanya dari partai Gerindra yang turun ke lapangan. Itu merupakan sebuah intruksi dan masukan, sehingga kami juga akan melaksanakan kegiatan-kegiatan Partai Gerindra menyapa masyarakat,” ungkapnya.

“Ayo kita bersama-sama kayuh baimbai, karena Gerindra besar bukan karena kepengurusan, tapi seluruh ketua ranting yang dekat dengan masyarakat. Besarharapan kita Gerindra di Banjarmasin akan jadi partai pemenang,” lanjutnya.

Pihaknya juga mengkonsolidasikan ke masyarakat bahwa ketua Umum dari DPP Gerindra, yakni Prabowo Subianto, ikut sebagai kontestan Pemilu yang mencalonkan diri sebagai calon Presiden Republik Indonesia.

“Kita di Gerindra akan terus mendukung ketua DPP kita pak Prabowo Subianto sebagai Presiden RI,” pungkasnya.(fachrul)

Editor : Amran