Diskominfo Banjarbaru Sosialisasikan TTE

BANJARBARU, Klikkalsel.com – Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Banjarbaru melalui Bidang Statistik dan Persandian mensosialisasikan Tanda Tangan Elektronik (TTE) / Sertifikat Digital, kepada Pejabat dan Karyawan lingkup Dinas Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Kota Banjarbaru di Aula Gawi Sabarataan Pemko Banjarbaru, Selasa (27/9/2022).

Diskominfo Banjarbaru mensosialisasikan Penerbitan Tanda Tangan Elektronik (TTE) ini dalam rangka pelaksanaaan program atau kegiatan layanan keamanan informasi di Pemerintah Kota Banjarbaru.

Penerapan Tanda Tangan Digital sangat banyak memberikan manfaat, diantaranya, wemat waktu, TTE dapat dilakukan kapanpun dan dimanapun, sehingga pekerjaan selesai dengan efektif.

Lalu hemat biaya, Penggunaan TTE meningkatkan efisiensi anggaran, karena mengurangi pembelian ATK, biaya kurir, dan lain-lain.

Berikutnya, aman dan legal, TTE berikan jaminan keamanan terhadap dokumen atau informasi dan sah dimata hukum.

Baca Juga : Walikota Banjarbaru Resmikan Kantor Kas Pasar Bauntung Bank Kalsel

Baca Juga : Tanpa Rasa Lelah, Walikota Banjarbaru Pantau Lokasi Rawan Banjir

Serta Paperless Office, Penggunaan TTE mengurangi penggunaan kertas sehingga ramah lingkungan.

Seiring berkembangnya teknologi, Pemanfaatan TTE menjadi penting di era digital, karena diperlukan untuk berbagai macam kebutuhan.

Oleh karena itu, pemanfaatan TTE dapat digunakan sebaik mungkin, saat ini diutamakan untuk memaksimalkan layanan kepada masyarakat

Tanda Tangan Elektronik (TTE) sah dimata hukum yang tercantum dalam UU Informasi dan Transaksi Elektronik No. 11 Tahun 2018, Peraturan Pemerintah No. 82 Tahun 2012 tentang penyelenggaraan sistem dan transaksi elektronik, Peraturan Menteri Kominfo No. 11 Tahun 2018 tentang penyelenggaraan sertifikasi elektronik, Peraturan Presiden No. 95 Tahun 2018 tentang sistem pemerintahan berbasis elektronik (SPBE).

Serta Perwali Kota No. 4 Tahun 2022 Tentang Penggunaan Sertifikat Elektronik di Lingkungan Pemerintah Kota Banjarbaru

Kasubag Umum dan Kepegawaian BKPP Luki Dwi Janarko berharap, dengan adanya sosialisasi Tanda Tangan Elektronik (TTE) ini, karyawan dan karyawati lingkup BKPP bisa mengimplementasikan TTE khususnya untuk surat keluar dan berkas berkas lain. (adv/nida)

Editor : Akhmad