Disdik Tabalong Targetkan Tambahan Situs Cagar Budaya

Disdik Tabalong ketika menggelar workshop cagar budaya Tahun 2022

TANJUNG, Klikkalsel.comDinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Tabalong menggelar workshop cagar budaya Kabupaten Tabalong tahun 2022, Selasa (7/6/2022).

Sub Koordinator Cagar Budaya dan Permeseuman, Yulianayah melaporkan bahwa kegitan tersebut bertujuan untuk melestarikan warisan budaya dan bangsa.

Diketahui, melalui kegiatan tersebut pihaknya berusaha mewujudkan program Bupati Tabalong untuk penambahan situs cagar budaya yang ada di Tabalong.

“Minimal satu buah ada penambahan dari sembilan situs budaya yang ada di Tabalong,” ucapnya.

Kegiatan tersebut juga dilakukan untuk menghimpun berbagai data yang diduga situs cagar budaya dari desa atau kecamatan.

Baca Juga : Dorong IDM, Dinas PMD Tabalong Minta SKPD Terkait Perhatikan Indikator Keberhasilan

Baca Juga : Keluh Kesah Warga Terhadap Pelayanan Samsat Tanjung, Bupati Tabalong Ikut Bersuara

“Sehingga nantinya mempermudah tim ahli mengeolah data pada saat terjun kapangan,” ujarnya.

Sementara Kepala Dinas Tabalong, Toni Marwan mengatakan bahwa warisan merupkan nilai yang harus digali, sehingga dapat tumbuh pada generasi sekarang.

“Kita eksplorasi kembali supaya ini menjadi nilai yang tumbuh digenerasi sekarang,” tuturnya.

Sehingga ia meminta para peserta untuk mengajak para generasi muda untuk merawat dan memelihara bersama cagar budaya

“Karena tanpa adanya perasaban masa lalu tidak mungkin peradaban hari ini ada,” pungkasnya.

Acara tersebut turut dihadiri pihak guru sejarah SMP dan SMA beserta pihak kecamatan, desa, budayawan hingga dewan adat di kabupaten Tabalong. (Dilah/adv)

Editor: Abadi