Danlanal Kotabaru Intruksikan Prajurit Menjaga Kewibaan Satuan

Danlal, didampingi Dandim 1004 Kotabaru saat meresmikan Pos Penjagaan Mako Lanal Kotabaru.(foto : duki/klikkalsel)

KOTABARU, klikkalsel – Komandan Lanal, (Danlanal) Kotabaru, Letkol Laut, (E) Joko Andriyanto, S.T.,M.Tr.Hanla, meminta agar seluruh prajuritnya senantiasa menjaga nama baik, dan kewibawaan satuan.

Hal itu disampaikan Danlanal, sesaat sebelum meresmikan Pos Penjagaan, di kawasan Markas Komando utama, Lanal Kotabaru Senin, (3/9/2018) pagi.

Menurutnya, Pangkalan TNI AL Kotabaru tidak hanya memiliki Markas Komando utama yang baru, namun juga telah memiliki Pos Penjagaan yang baru.

Melalui momen peresmian Pos Penjagaan tentu menjadikan semangat baru bagi seluruh prajurit dalam menggerakkan, dan menumpas segala bentuk kemungkinan ancaman keamanan baik Spionase maupun Sabotase mengikuti dinamika yang berkembang.

“Nah, dengan adanya Pos Penjagaan ini, saya minta agar seluruh Prajurit Lanal Kotabaru dapat menjaga kewibawaan satuan. Salah satunya dengan cara melaksanakan tugas jaga di Pos Penjagaan sesuai prosedur yang telah ditetapkan,” ujar Joko Andriyanto tegas.

Selain itu, Danlanal juga menekankan agar seluruh prajurit Lanal Kotabaru untuk tetap bekerja menjalankan tugas dengan baik, dan beraktifitas di Pos Penjagaan.

“Terus semangat. Laksanakan tugas dengan baik, dan melaksanakan penjagaan untuk ketahanan wilayah Mako kita,” harap Danlanal menutup. (duki)

Editor : Amrannuddin

Tinggalkan Balasan