Wartawan Cemas Saat Uji Covid-19 Melalui Rapid Test

BANJARMASIN, klikkalsel.com – Belasan wartawan yang bertugas di DPRD Kalsel mengikuti rapid test dari petugas Laboratorium Prodia Cabang Kalsel. Hal tersebut dilakukan untuk pencegahan sejak dini penularan wabah virus Corona (Covid-19) bagi profesi jurnalis yang setiap hari bertugas di lapangan sehingga rentan dan berisiko terpapar virus tersebut.

Wakil Ketua DPRD Kalsel, Muhammad Syarifuddin mengtakan, pemeriksaan kesehatan yang dilakukan kepada para jurnalis demi mengantisipasi, sebab pekerjaan yang dilakukan oleh mereka rentan dan penuh risiko terhadap virus yang sangat berbahaya tersebut.

“Rapid test dilakukan kepada awak media, sebab mereka sangat rentan karena bertugas di lapangan,” katannya.

Dari sejumlah awak media yang bertugas di DPRD Kalsel diantarannya Endang Syarifuddin, mengatakan aa merasa cemas saat dilakukan tes. Terlihat raut wajahnya saat petugas mengambil sampel darahnya perasasaya gelisah, dan terus menungguhasil nya.

“Ini baru pertama kalinnya melakukan rapid test Covid-19 awalnnya ragu-ragu sebab takut jika hasil yang tidak diharapkkan, akan tetapi Alhamdulillah hasilnnya tak terjadi apa-apa seperti yang saya cemaskan,” ucapnnya.

Hal yang sama pula dialami Dini Hikmah, perasaan yang sangat cemas namun ia harus memberanikan diri dan memastikan terhadap virus pandemi saat ini. “Syukurlah Hasil non reaktif, dan saya akan tetap menjga kesehatan,” katannya.

Rapid test juga dilakukan pada sejumlah Staf Seketaris DPRD Kalsel dan hasilnnya juga non reaktif, artinnya untuk sementara mereka aman dari Covid -19.(azka)

Editor : Amran

Tinggalkan Balasan