Wakil Walikota Pantau Harga Kebutuhan Pokok

Wakil Walikota Banjarmasin H Hermansyah berbincang dengan pedagang ayam. (fachrul/klikkalsel)

BANJARMASIN, klikkalsel – Satu hari sebelum bulan Ramadhan Wakil Walikota Banjarmasin bersama dengan Dinas Perindustrian dan Perdagangan serta Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan mengadakan pemantauan harga di Pasar Sentra Antasari dan Pasar Lima, kota setempat, Rabu (16/5/2018)

Wakil Walikota Banjarmasin H Hermansyah berbincang dengan pedagang ayam. (fachrul/klikkalsel)

Dari hasil pemantauan yang dilakukan tersebut, harga bahan pokok jelang Ramadhan masih stabil, namun untuk harga ayam dan telur selama satu bulan terakhir mengalami kenaikan.

Dimana harga ayam sebelumnya kisaran Rp25,5 perkilo, jelang Ramadhan ini harga ayam memasuki harga Rp35 ribu hingga Rp40 ribu perkilonya.

Sedangkan untuk harga telur dari sebelumnya Rp22 ribu kini naik menjadi Rp24 ribu rupiah perkilonya.

Menurut Wakil Walikota Hermansyah, kenaikan harga ayam ini kemungkinan diakibatkan suplai ayam dari luar Banjarmasin yang mengalami hambatan, karena itu harga ayam mengalami kenaikan.

“Naiknya harga ayam ini kemungkinan suplainya, entah terjadi gagal panen ayam atau pengirimannya yang mengalami keterlambatan,” ucapnya.

Sementara itu untuk mengatasi kenaikan harga tersebut Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Khairil Anwar menyampaikan, pihaknya akan terus mensurvei kembali harga bahan pokok, serta harga ayam yang naik ini akan segera akan cari solusinya.

“Kita akan mencari solusi masalah kenaikan harga ayam ini, sebab di daerah Pelaihari dan Banjarbaru disana ada lokasi ternak ayam dan kalau memungkinkan kita akan mensuplai dari sana,” tuturnya. (fachrul)

Editor : Farid

Tinggalkan Balasan