Batola  

Ustaz Hasnan Sidiq Bersama Warga, Bantu Pemerintah Normalisasi Sungai di Handil Bakti

MARABAHAN, klikkalsel.com – Penyumbatan aliran sungai ditengarai faktor utama terjadinya banjir. Kondisi itu tak kunjung surut, termasuk di banyak pemukiman Kelurahan Handil Bakti, Alalak, Kabupaten Barito Kuala.

Guna menormalisasi kembali aliran sungai, Ustaz Uria Hasnan Sidiq bersama warga turun ke sungai membersihkan tumbuhan liar.

Dengan peralatan seadanya seperti parang dan celurit, warga Komplek Persada Raya, memangkas tumbuh liar di sungai tepi Trans Kalimantan yang terendam air hingga mencapai paha orang dewasa. Warga yang pemukimannya juga terendam ini meyakini banjir tak kunjung surut akibat sungai-sungai kecil tersebut.

“Dengan cara gotong royong warga seperti ini akan menjadi Handil Bakti terhindar dari banjir. Jadi kalau kasian dengan yang terkena banjir mari kita sama-sama membersihkan,” tutur ustaz Uria Hasnan Sidiq di sela pembersihan sungai.

Baca Juga : Warga Terdampak Banjir di Kecamatan Jejangkit Diungsikan Ke Cerbon

Pengisi Majelis Masjid Raudhatul Jannah Komplek Persada Raya 4 ini mengatakan, sudah sepatutnya warga bahu-membahu membantu pemerintah dalam normalisasi sungai.

Menurutnya, selain tumbuhan liar yang menyumbat aliran sungai, sampah plastik yang dibuang ke sungai juga memperparah banjir.

“Mari kita sama-sama menyelesaikan permasalahan banjir ini dengan cara menormalisasi sungai-sungai kita yang ada di Handil Bakti,” pungkasnya.

Bersama dengan gotong royong warga ini, turut beroperasi satu ekskavator mengeruk dan mengangkat tumbuhan liar yang diterjunkan pemerintah setempat.(rizqon)

Editor : Amran

Tinggalkan Balasan