Tips Mempersiapkan Ban Agar Mudik Aman dan Nyaman

Agus Cahyo menunjukan cara perawatan ban. (foto : azka/klikkalsel)

BANJARMASIN, klikkalsel – Ban merupakan satu-satunya bagian mobil yang menyentuh jalan. Bila terjadi sesuatu pada ban, kemampuan mengemudi yang lihai atau mesin yang tangguh juga sia-sia.

Biasanya menjelang lebaran sebagian besar pemudik memilih motor atau mobil sebagai sarana mudik. Sehingga ban merupakan salah satu hal yang penting diperhatikan agar perjalanan selama mudin berjalan aman dan nyaman.

Menurut Owner CF Autocustom, Agus Cahyo ban yang tidak diperhatikan akan menyebabkan daya cengkramnya ke jalan menjadi kurang maksimal.

“Hal tersebut akan mengganggu pengeraman dan bisa menyebabkan slip saat menikung yang tentunya bisa membahayakan keselamatan pengendara dan penumpang,” terang Agus.

Untuk itu ia membagikan beberapa tips mempersiapkan ban kendaraan para pemudik agar aman dan nyaman selama bekendara :

1. Kenali Tanda Aus atau Gundul Ban

Apabila ban sudah terlalu aus atau gundul maka ban sudah tak laik lagi untuk digunakan. Hal tersebut biaa dilihat dari tanda tire wear indicator (TWI) yang ada pada dinding ban.

Tanda itu pada umumnya berbentuk segitiga atau tanda panah dan jumlahnya lebih dari satu. Jika tanda itu sudah tidak ada maka ban artinya sudah aus dan tidak direkomendasikan untuk digunakan.

2. Pastikan Tekanan Anginya Pas

Sebelum berangkat mudik, pastikan ban mobil dipompa hingga mencapai batas yang direkomendasikan oleh mobil anda.

Kalau tekanan ban mobil terlalu rendah, maka gesekan antara ban dan jalan akan menjadi semakin besar. Pasalnya, pada ban yang kempes, permukaan ban yang menyentuh jalan menjadi semakin luas. Banyaknya gesekan dan panas yang dihasilkan oleh pergerakan mobil akan membuat ban jadi semakin cepat rusak meski daya cengkram ban semakin besar

Di luar itu, bila memompa ban hingga tekanannya berlebih, permukaan ban yang menyentuh tanah akan menjadi semakin kecil. Memang ban akan lebih awet, tapi ban juga jadi lebih mudah terpeleset ketika menyentuh jalan licin.

3. Bawa Barang Secukupnya

Semakin berat beban di mobil, semakin banyak juga beban yang ditanggung oleh keempat ban. Gesekan antara jalan dan permukaan ban ketika mobil melaju juga semakin berat dan merusak.hingga menimbulkan resiko pecah semakin tinggi.

4. Lakukan Penyelerasan Dan Penyeimbangan Roda

Dua hal ini juga cukup penting, selain untuk menjaga usia ban dan memaksimalkan penggunaan bahan bakar terhadap kinerja mobil.

Hal ini juga mempengaruhi pengendalian kendaraan saat melaju. Roda yang tidak selaras dan seimbang selain membuat penumpang tidak merasa nyaman juga sering menyebabkan kecelakaan. (david)

Editor : Farif

Tinggalkan Balasan