Tabalong Dijatah 609 Spesimen Test Swab Massal

Juru Bicara Percepatan Penanganan Covid-19 Tabalong, dr Taufiqurrahman. (foto : arif/klikkalsel)
Juru Bicara Percepatan Penanganan Covid-19 Tabalong, dr Taufiqurrahman. (foto : arif/klikkalsel)
TANJUNG, klikkalsel.com – Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) meagendakan Swab Test massal yang akan digelar di seluruh Kabupaten/Kota, pada 14 Agustus 2020 nanti.
Dari 10 ribu spesimen Swab Test yang diagendakan Gugus Tugas Covid-19 Kalsel, Kabupaten Tabalong mendapat jatah sebanyak 609 spesimen.
Juru Bicara Percepatan Penanganan Covid-19 Tabalong, dr Taufiqurrahman mengatakan, dalam pelaksanaan Swab Test massal nanti, pihaknya akan menyesuaikan dengan kondisi saat ini di Tabalong.
“Proporsi sasarannya ke seluruh Kecamatan yang ada di Tabalong yaitu, 12 Kecamatan. Kecamatan yang mungkin kasusnya selama ini banyak tentu tidak sama dengan kecamatan yang sedikit kasusnya,” ungkapnya saat ditemui di ruang kerjanya, Selasa (4/8/2020).
Menurut Taufiq, sesuai kesepakatan dengan Gugus Tugas Covid-19 Kalsel, Swab Test akan ditujukan kepada orang yang pernah kontak erat dengan pasien terkonfirmasi Covid-19 yang memiliki gejala serta unit – unit pelayanan kesehatan seperti, rumah sakit maupun klinik.
“Tujuan provinsi melakukan ini dalam rangka meningkatkan cakupan penemuan kasus daripada Covid-19, sehingga akan dilakukan pemutusan rantai apabila sudah diketahui jalur penularan Covid-19 ini,” jelasnya.
Taufiq menambahkan, Swab Test massal ini juga sebagai strategi untuk mengunci sejauh mana penularan Covid-19 di Tabalong. Dirinya juga menegaskan Swab Test massal tidak akan dilaksanakan secara acak.
“Kita melakukannya sesuai kriteria, karena kalau secara acak nanti kendala dan kelemahannya bisa terjadi pemborosan,” pungkasnya. (arif)
Editor : Akhmad

Tinggalkan Balasan