Religi  

Rusinah Jemaah Tertua Asal Banjarmasin yang Berangkat Haji Tahun 2023 dengan Usia 85 Tahun

Wakil Walikota Banjarmasin, Arifin Noor saat menyematkan slayer kepada Rusinah saat pelepasan jemaah haji Kota Banjarmasin

BANJARMASIN, klikkalsel.com – Wakil Walikota Banjarmasin, Arifin Noor melepas rombongan jemaah haji Banjarmasin seusai melaksanakan Salat Hajat yang berlangsung di Masjid Sabilal Muhtadin Banjarmasin.

Turut berhadir Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Banjarmasin, Machli Riyadi, Kepala Kemenag Banjarmasin, Muhammad Rofi’i, Ketua Baznas Banjarmasin, Riduan Masykur, Sejumlah Pimpinan SKPD beserta staf terkait.

Wawali Kota Banjarmasin, Arifin Noor menyampaikan beberapa hal kepada ratusan jemaah haji asal Banjarmasin yang akan berangkat ke tanah suci mendatang.

“Pertama kepada para jemaah haji persiapkan diri dengan sebaik baiknya, mengingat pelaksanaan ibadah haji tidak hanya sekedar membutuhkan kesehatan fisik namun juga memerlukan pengendalian diri berupa kesabaran selama pelaksanaan ibadah,” ujarnya.

“Lalu, peran dari ketua regu dan ketua rombongan sangat penting. Dalam rangka membimbing dan mengatur anggotanya agar pelaksanaan ibadah haji dapat berjalan dengan baik dan benar. Untuk itu saya berharap agar ketua regu dan ketua rombongan dapat melaksanakan tugas dan fungsinya dengan baik serta penuh kesabaran,” tambahnya.

Kemudian, Ia menyarankan kepada jemaah haji yang akan berangkat untuk tidak terlalu memaksakan diri mengerjakan ibadah sunnah, apabila kegiatan tersebut dapat mengganggu kesehatan serta tidak mengerjakan hal hal yang diluar rukun haji.

“Saya mohon kepada para jemaah untuk turut mendoakan agar Banjarmasin senantiasa aman damai tertib, masyarakatnya sejahtera serta selalu dalam lindungan dari Allah SWT,” harapnya.

Menurut data yang terhimpun ada kurang lebih 562 jemaah haji asal Banjarmasin, jemaah tertua berusia 85 tahun 11 bulan dan yang termuda berusia 18 tahun 9 bulan.

Baca Juga : Setelah Puluhan Jam Delay, Jemaah Haji Kloter 4 Diberangkatkan Bertahap

Baca Juga : Keberangkatan Kloter 4 Jemaah Haji asal Barsel dan Kotim Delay

Sementara itu, Kasi Penyelenggaraan Haji dan Umrah, Kementerian Agama Banjarmasin Zainal Muttaqim, bahwa untuk mendampingi jamaah telah ditempatkan sejumlah petugas.

“Ada lima orang di setiap kloter, dari lima itu ada satu orang pembimbing ibadah, satu orang ketua kloter dan tiga orang paramedis,” ucapnya.

Ia juga meminta kepada para jemaah haji untuk dapat menjaga kesehatan, agar jangan memaksakan diri saat beribadah haji di tengah cuaca panas ekstrim disana.

“Untuk saat ini memang ada beberapa jamaah yang dialihkan ke kloter berikutnya karena ada permasalahan kesehatannya,” terangnya.

Kemudian usia lansia dari embarkasi Banjarmasin berkisar sekitar 30 persen, berdasarkan pendataan dari Dinas Kesehatan Kota Banjarmasin, dimana mereka adalah yang berusia diatas 60 tahun.

Disisi lain, menjadi tertua yang akan berangkat dari embarkasi Banjarmasin, Rusinah Abdul Hasim Durammah mengungkapkan kebahagiaannya.

Warga Jalan HKSN Komplek Dasamaya 2 ini memasuki usia 85 tahun, di keberangkatan musim haji 2023 ini meskipun telah menunggu lama.

“Alhamdulillah senang aja, bisa berangkat meskipun lama baru bisa,” ujarnya Senin (5/6/2023).

Diungkapkannya dia telah menunggu giliran keberangkatan haji sejak 2015 silam, meskipun di tahun ini ia berangkat sendiri tanpa pendamping, ia yakin bisa sampai dan dapat menjalani ibadah haji dengan khusyuk.

“Insyaallah yakin sudah semangat untuk berangkat, bahkan jika mati di sana tidak apa-apa, malah bagus lagi kalau bisa mati di tanah suci,” ucapnya.

Sementara anak Rusinah, Mahdiah juga mengungkapkan perasaan senangnya karena akhirnya sang ibunda dapat berangkat berhaji.

“Senang akhirnya bisa berangkat, namun sedih juga harus berpisah tapi saya serahkan saja kepada yang diatas, Allah yang memanggil Allah juga yang menolong disana,” ucapnya.

Ia juga berharap sang ibunda dapat beribadah dengan khusyuk dan tenang disana.

“Serta dapat melaksanakan segala kewajiban haji, juga dapat pulang kembali dengan sehat, meskipun untuk keberangkatan ini sudah saya ikhlaskan sepenuhnya pada Allah SWT,” pungkasnya.(fachrul)

Editor : Amran