RSUD Ulin Siapkan Tiga Gedung Baru, Operasi Jantung dan Pasang Ring Tersedia

Direktur RSDU Ulin Banjarmasin Hj Suciati (foto : azka/klikkalsel)
BANJARMASIN, klikkalsel.com – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Ulin Banjarmasin kini siap menggunakan tiga gedung baru yang telah selesai dibangun. Gedung baru itu akan digunakan untuk Rawat Inaf Kelas I, Gedung Paru dan Gedung Jenazah.
Direktur RSUD Ulin Banjarmasin, dr Hj Suciati menyampaikan, gedung tersebut rencannya akan menampung para pasien dan perawat agar dapat kenyamanan disamping itu pula untuk meningkatkan Generasi Sumber Daya Manusia (SDM) Unggul Menuju Indonesia Emas di Banjarmasin.
Baca Juga : Keluh Warga Desa Ampukung, Penyebab Banjir karena Tak Ada Gorong-Gorong
Terkait persiapan RSUD Ulin sebagai rumah sakit jantung yang bakal dibangun, pihaknnya sudah memagangkan sebanyak 48 tenaga medis selama enam bulan ke Rumah Sakit Harapan Kita.
“Untuk gedung ruang jantung sedang dilelang dan kemungkinan dalam waktu dua tahun ke depan. Bangunannya bisa berdiri dan siap berjalan, sementara waktu pelaksanaan nantinnya kita masih didampingi para dokter Harapan Kita hingga kedepan bisa berjalan dengan sendirinnya,” jelas Suciati, Senin (10/2/2020).
Saat ini kata dia, untuk operasi jantung juga sudah bisa berjalan bahkan untuk pasang ring pun juga bisa berjalan.
Baca Juga : Pewarta Foto Kalsel Sukses Curi Perhatian Pengunjung dalam Karya Jurnalistik
Ditambahkan, Suci, sebagai rujukan Rumah Sakit Jantung di Banjarmasin ia juga harus menyiapkan sebagai rujukan penyakit jantung, pihaknya sudah mempersiapkan SDM nya sebaik mungkin.
“Diharapkan peningkatan SDM, sarana dan prasarana di RSUD Ulin terhadap pelayanan masyarakat dapat semakin baik” harapnya.(azka)
Editor : Amran

Tinggalkan Balasan