PWI Peduli, Bagikan Daging Kurban Untuk Anggota dan Masyarakat

Pemotongan hewan kurban di PWI Kalsel, (Foto : Wamen Syarif/Klikkalsel)

BANJARMASIN, klikkalsel – Momentum perayaan Idul Adha 1440H, Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Kalsel kembali menyembelih hewan kurban.

Idul Adha kali ini sebanyak 5 ekor sapi bantuan Gubernur Kalsel H Sahbirin Noor, Kapolda Kalsel Irjend Pol Yazid Fanani, Kajati Kalsel Arie Ariffin, Rektor ULM H Sutarto Hadi dan Direktur Utama PDAM Bandarmasih Yudha Ahmadi disembelih untuk dibagikan kepada anggota dan warga sekitar sekretariat yang kurang mampu, Minggu (11/8/2019).

Menurut Ketua PWI Provinsi Kalsel, Zainal Helmie kegiatan ini sesuai dengan program PWI Pusat untuk membentuk Yayasan PWI Peduli.

PWI Peduli sendiri ujar Helmie bukan hanya berarti peduli dalam bentuk pemberitaan.”Namun juga tindakan langsung peduli dan berbagai kepada anggota dan masyarakat,” ujar pria yang juga menjabat sebagai Pimpinan Redaksi klikkalsel.com ini.

Ia pun mengucapkan terima kasih kepada jajaran pengurus dan anggota PWI Provinsi Kalsel yang telah aktif dan bergotong royong mempersiapkan semuanya.

“Juga kami ucapkan terima kasih kepada para mitra kerja yang telah membantu hingga terlaksananya kegiatan ini,” pungkas Helmie. (David)

Tinggalkan Balasan