Penambahan Kasus Positif Covid-19 di Banjarmasin Tidak Akan Segera Berakhir

Ilustrasi by : wahyuni/klikkalsel
BANJARMASIN, klikkalsel.com – Memasuki hari-hari akhir pelaksanaan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di Banjarmasin, kasus positif Covid-19 di Banjarmasin tidak henti-hentinya untuk bertambah.
Hari ini, Jumat (29/5/2020) penambahan kasus positif di Banjarmasin kembali menanjak, meskipun tidak seperti sehari sebelumnya yang bertambah 112 kasus positif.
Hingga kini, kasus terkonfirmasi positif di Banjarmasin sudah 404 kasus, yang artinya bertambah sebanyak 39 kasus dibandingkan sehari sebelumnya, yang tercatat 365 kasus positif.
Baca Juga : Satu Dokter Muda RS Hasan Basri Kandangan Dinyatakan Positif Corona
Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan (GTPP) Covid-19 Banjarmasin, Dr Machli Riyadi, saat dihubungi klikkalsel.com mengatakan, penambahan positif Corona tidak akan segera berakhir.
Pasalnya ada beberapa hasil swab dari tracking 5 klaster, Pasar dan Puskesmas.
“Sampai Berakhirnya PSBB ini kita masih belum sampai puncak kurva data kasus positif di Banjarmasin, apalagi kalau dilihat lonjakan kasus positif di Klaster Pekapuran Raya melonjak sangat tinggi hingga 50 kasus dan kemungkinan juga akan bertambah lagi,” ucapnya.
Dari lonjakan hari ini, yang paling membuat prihatin yakni kasus kematian akibat Covid-19 di Banjarmasin pun terus ikut bertambah. Hingga hari ini terdapat sebanyak 61 orang yang telah meninggal dunia.
Kebanyakan kasus meninggal tersebut rata-rata berada di usia 46 tahun ke atas yang mana didominasi laki-laki.
Selain itu, Dr Machli Riyadi juga mengungkapkan, upaya Dinas Kesehatan dan GTPP Covid-19 Banjarmasin untuk memutus rantai penyebaran Covid-19 di Banjarmasin akan terus melakukan tracking meskipun pemberlakuan PSBB telah berakhir.
“Untuk tracking pasti akan terus kita lakukan, yang pasti untuk memutus rantai penularan tersebut peran serta masyarakat semua sangatlah diperlukan. Penambahan kasus menandakan adanya proses penularan yang terjadi di lingkungan kita maka untuk itu kita harus bersama memutus rantai penularan ini,” tandasnya. (fachrul)
Editor : Akhmad

Tinggalkan Balasan