PDIP Takut Kekalahan Bambang Berimbas

Rosehan NB, Ketua Bapilu PDIP Kalsel. (foto : elo syarif/klikkalsel)

BANJARMASIN, klikkalsel – Kegagalan petahana Bupati Tanah Laut, Bambang Alamsyah yang berpasangan dengan Ahmad Nizar memenangi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Tanah Laut (Tala) membuat Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Kalsel waswas.

Sebab kekalahan itu mungkin saja berimbah pada Pemilu Legislatif (Pileg) dan Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019 mendatang.

Takut hal itu terjadi, PDIP pun akan melakukan evaluasi internal. Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bapilu) PDIP Kalsel, Rosehan NB mengatakan, pihaknya masih punya waktu kurang lebih satu tahun untuk membuka lembaran baru dalam mewujudkan target memenangkan Pileg dan Pilpres di Banua.

Anggota DPRD Kalsel ini menyatakan, PDIP tak akan berlama-lama larut mengingat dalam kekalahan Bambang dalam Pilkada Tala dengan Sukamta-Abdi Rahman.

Rosehan optimis Pileg dan Pilpres nanti PDIP mampu menuai sukses. “Kita akan bekerja keras memenangkan Pilpres dan memperoleh hasil maksimal pada Pileg mendatang,” tandasnya. (elo syarif)

Editor : Farid

Tinggalkan Balasan