PDAM Bandarmasih Kurangi Distribusi Air

Direktur Operasional PDAM Bandarmasih, H Supian. (foto : fachrul/klikkalsel)

BANJARMASIN, klikkalsel – Pengerjaan koneksi pipa Header Exsisting di Intake Sungai Tabuk, mengakibatkan pengurangan Distribusi Air hingga mati total.

Direktur Operasional PDAM Bandarmasih, H Supian mengatakan, ada pekerjaan yang sangat penting yang harus dilaksanakan oleh PDAM Bandarmasih, yang berhubungan dengan koneksi perpipaan yang berlokasi di intake Sungai Tabuk, dimana Intake Sungai Tabuk tersebut mendistribusikan air baku sebesar 4.500 Meter Kubik per jam.

Sehubungan dengan Rehabilitasi Intake Sungai Tabuk, yang akan dilaksanakan pengerjaan pada Senin 27 Agustus 2018 Hingga Selasa 28 Agustus 2018. Yang di mulai pada pukul 08:00 Wita hingga selesai. PDAM Bandarmasih akan melakukan pengurangan Distribusi Air baku yang awalnya 4.500 meter kubik perjam menjadi 3000 meter kubik perjam.

“Karena Pengerjaan tersebut, kita harus mengurangi distribusi air baku, tetapi kita tidak sampai menghentikannya, hanya menguranginya saja,” tutur Supian.

Selin itu ujarnya, pengurangan tersebut berdampak di beberapa wilayah di tiga kecamatan, Kecamatan Banjarmasin Timur, Kecamatan Banjarmasin Selatan dan Kecamatan Banjarmasin Tengah.

“Dampak Pengurangan Air Baku tersebut di tiga Kecamatan, Banjarmasin Timur (Jl Seberang Mesjid, Jl Pahlawan, Jl Keramat, Jl Veteran, Jl Kuripan dan sekitarnya) Banjarmasin Selatan (Jl Rk Ilir, Jl Rantauan Darat, Jl Kelayan A, Jl Kelayan B, Jl Sungai Baru sampai dengan Jl Pemurus) dan Banjarmasin Tengah (Jl Pasar Pagi, Jl Pekapuran, Jl A. Yani Km 1 sampai Km 8 sebelah kiri jalan),” tuturnya.

Dari dampak pengurangan tersebut, PDAM Bandarmasih menghimbau agar para pelanggan dapat menampunh Air guna keperluan saat dilakukannya pengerjaan hingga selesai pengerjaan.

“Tetapi kita juga menyiapkan Mobil Tangki apabila terjadi keperluan yang mendesak dan bisa menghubungi kami,” pungkasnya. (fachrul)

Editor : Amrannuddin

Tinggalkan Balasan