Mayat Bertato Naga Mengapung di Sungai Barito

BANJARMASIN, klikkalsel.com – Sesosok mayat pria tanpa identitas mengapung di perairan Sungai Barito tak jauh dari Perusahaan Gunung Meranti, Jumat (17/4/2020) sekitar pukul 13.30 Wita.
Penemuan berawal dari salah satu warga setempat, Fadli (40) yang saat itu melintas dengan menggunakan kelotok di lokasi penemuan. Ia melihat ada yang mengapung menyerupai tubuh manusia.
Tak lama setelah melihat benda tersebut kelotok yang ditumpanginya bersama istrinya mendadak mogok dan membuat dirinya menghubungi keponakannya untuk menjemput.
“Pas keponakan saya menjemput saya ceritakan temuan saya tadi. Dan akhirnya kita berdua kembali ke lokasi untuk memastikan,” ujar Fadli.
Dan kecurigaannya ternyata benar, benda mengapung tersebut ternyata mayat manusia yang telah mulai membusuk.
Keduanya lalu melaporkan temuannya tersebut kepada petugas di Pos Gunung Meranti Satpolairud Polresta Banjarmasin. Bersama petugas ia kembali ke lokasi penemuan untuk menunjukan temuannya.
Mayat tanpa identitas tersebut kemudian di evakuasi oleh petugas bersama relawan emergency ke Kamar Jenazah RSUD Ulin Banjarmasin.
Saat ditemukan mayat tersebut tidak mengenakan pakaian dan hanya mengenakan celana pendek berwarna hitam dengan motif bintik-bintik.
Mayat berjenis kelamin laki-laki tersebut diperkirakan berusia 30-40 tahun, memiliki rambut cepak bersemir coklat dan memiliki tato seperti naga di bagian dada hingga perut.(david)
Editor : Amran

Tinggalkan Balasan