Lagi, Air Ledeng Keruh, PDAM Bandarmasih Terancam Dievaluasi

Pengamat dan Suporter Barito Putera Zainal Hakim. (dok/klikkalsel)

BANJARMASIN, klikkalsel – Dalam beberapa hari belakang, air PDAM Bandarmasih kembali dikeluhkan pelanggan di sejumlah kawasan. Sebab, kualitas airnya berwarna keruh.

Menanggapi adanya keluhan masyarakat itu, Wakil Ketua Komisi II Banjarmasin H Zainal Hakim mempertanyakan kinerja perusahaan milik Pemko Banjarmasin tersebut.

Memamg, kata dia, pihak perusahaan plat merah itu mengatakan air ledeng menjadi keruh karena ada bermacam-macam faktor, diantaranya perbaikan pipa hingga flushing.

“Tapi sampai saat ini, sudah sejauh mana PDAM mengatasi keluhan pelanggan itu. Seyogyanya itu bisa segera diatasi bagi PDAM. Sehingga, layanan PDAM Bandarmasih bisa membuat nyawan pelanggan,” ketusnya, Rabu (5/12/2018).

Ia agak kecewa, masih ada pengaduan air keruh, padahal persoalan tersebut sudah lama dan biasa terjadi. “Saya berharap ada perbaikan untuk itu, sehingga keluhan air keruh tidak mengemuka kembali,” kata dia.

Zainal pun memastikan, jika persoalan air keruh tersebut tidak berhasil diatasi. Pihaknya tidak akan diam dan segera memanggil pihak PDAM Bandarmasih.

“Komisi II siap memanggil dan melakukan evaluasi kinerja PDAM Bandaramasih,” pungkasnya.

Keluhan air keruh tersebut muncul di sejumlah pelanggan, seperti di kawasan kelurahan Sungai Andai. (farid)

Editor : Alfarabi

Tinggalkan Balasan