KPU Kota Banjarmasin Plenokan DPS di Banjarmasin Sebanyak 447.612

BANJARMASIN, klikkalsel.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Banjarmasin, menggelar rapat pleno rekapitulasi penetapan data pemilih sementara (DPS) untuk Banjarmasin di Hotel G’Sign Banjarmasin.

Dalam rapat pleno tersebut, turut berhadir seluruh partai pengusung bakal calon Walikota dan Wakil Walikota Banjarmasin, masa jabatan 2021-2024.

Ketua KPU Banjarmasin, Rahmiyati Wahdah mengatakan, bahwa saat ini yang telah diplenokan ada sebanyak 447.612 orang DPS.

“Ini baru sementara, masih final, karena kita masih perlu melakukan pemutakhiran data lagi, dan juga meminta tanggapan masyarakat,” ujarnya, Rabu (9/9/2020).

Dibandingkan dengan data pemilih tetap (DPT) sebelumnya, saat Pileg 2019 lalu, DPS kali ini mengalami peningkatan pemilih, yang mana pada 2019 lalu hanya sebanyak 447.085, terdapat penambahan sebanyak 527 pemilih.

“Meski ada peningkatan sekali lagi saya tekankan, ini masih belum final, karena bisa saja datanya berkurang atau malah semakin bertambah,” tandasnya.(fachrul)

Editor : Amran

Tinggalkan Balasan