KKB Salurkan Sembako kepada Warga Banjarmasin Barat

H Yuni Abdi Nur Sulaiman menyerahkan bantuan sembako secara simbolis kepada ketua RT 17, Kelurahan Belitung Selatan (foto:istimewa/klikkalsel)
BANJARMASIN, klikkalsel.com – Kerukunan Keluarga Bakumpai (KKB) kembali menggerak aksi sosial, setelah sebelumnya melakukan penyemprotan cairan disinfektan ke sejumlah kawasan zona merah di Banjarmasin.
Kali ini guna membantu warga yang kurang mampu dan terdampak wabah Covid-19, KKB menyalurkan bantuan berupa sembako kepada warga.
Sebanyak 1.000 paket sembako dibagikan KKB kepada warga di lima Kecamatan di Banjarmasin. Penyaluran sembako tersebut dilakukan secara bertahap kepada warga yang berhak menerima bantuan.
Tahap pertama KKB membagikan 100 paket sembako untuk warga di 10 RT yang ada di Kecamatan Banjarmasin Barat, yang mana penyerahan tersebut diserahkan secara simbolis oleh Ketua Umum KKB pusat, H Yuni Abdi Nur Sulaiman kepada Ketua RT 17 yang mewakili warga jalan Simpang Pembangunan I, Kelurahan Belitung Selatan, Kecamatan Banjarmasin Barat.
H Yuni Abdi Nur Sulaiman mengungkapkan, bahwa aksi yang mereka lakukan adalah bentuk solidaritas KKB untuk warga Banjarmasin terimbas pandemi Covid-19 yang terus merebak di Banjarmasin
“Alhamdulillah, hari ini KKB menyalurkan bantuan berupa 100 paket sembako untuk keluarga kita yang terkena dampak Covid-19. Ini kita prioritaskan untuk warga Banjarmasin yang sangat memerlukan, dan ini akan kita sebarkan juga secara bertahap di lima kecamatan di Banjarmasin, ucapnya.
Ia juga berharap, sembako yang disebarkan ini bisa langsung dimanfaatkan warga sebagai bentuk bakti KKB untuk Banua, ditambah sebentar lagi akan memasuki bulan suci Ramadhan.
“Mudah-mudahan, sembako ini bermanfaat dan dapat meringankan beban keluarga kita. Kami targetkan, sebelum bulan Ramadhan, semua paket telah terbagi seluruhnya,” harapnya.
Sementara itu, Ketua RT 17, Kelurahan Belitung Selatan, Zulkarnain, mengucapkan rasa syukur dan terima kasihnya atas bantuan paket sembako yang dibagikan oleh KKB untuk warga di RT nya yang saat sangat memerlukan akibat dampak Covid-19 saat ini.
“Saya ucapkan banyak terimakasih kepada KKB khususnya kepasa Pak Yuni. Mudah-mudahan sembako ini sangat berarti bagi kami di saat wabah saat ini yang membuar kami banyak berdiam di rumah saja dan sulit untuk beraktivitas,” tandasnya.
Selain menyerahkan paket sembako, KKB juga menyerahkan cairan disinfekatan yang mana rencananya akan dilakukan penyemprotan di lingkungan RT 17, 18 dan 30 pada hari Minggu nanti.(fachrul)
Editor : Amran

Tinggalkan Balasan