Keindahan Malam Lailatul Qadar

H. Muhammad Mobarak. (foto : azka/klikkalsel)

BANJARMASIN, klikkalsel- Setiap muslim yang beriman dan taqwaan, terlebih lagi di bulan Ramadhan. Bagi umat muslim di bulan Ramadhan juga diyakini ada keutamaan malam, yakni malam Lailatul Qadar.

Dimalam tersebut merupakan malam yang dimuliakan oleh Allah SWT serta dinanti umat Nabi Muhammad SAW yang selalu menjalankan perintah-NYA dan bertaqwa.

Menurut Ustadz, H Mohammad Mubarak saat ditemui klikkalsel.com mengatakan, Allah SWT memuliakan malam Lailatul Qadar tersebut, karena barang siapa (umat Islam) yang mendapati malam Lailatul Qadar, akan mendapatkan pahala beribadah selama 1.000 bulan.

H. Muhammad Mobarak. (foto : azka/klikkalsel)

Menurutnya lagi, bagi umat Islam yang hendak menjemput malam Lailatul Qadar, maka hendaknya dia mengetahui kapan malam itu akan datang.

“Sepuluh malam terakhir di bulan Ramadhan dan dimalam malam ganjil,” tutur Ustadz Mubarak, Senin (4/6/2018).

Malam Lailatul Qadar ditambahkannya, tak bisa ditentukan kapan akan datang, hanya didapati oleh orang-orang yang bersungguh-sungguh mencari dan berusaha dekat kepada Allah SWT.

Disamping itu banyak keistimewaan malam Lailatul Qadar seperti malam baik diantara seribu bulan, malam penuh keberkahan, keselamatan turunnya malaikat dan juga malam ampunan.

“Mereka yang mendapat malam terbaik seribu bulan adalah pilihan Allah,” tandas Ustad Mobarak. (Azka)

Editor : Amran

Tinggalkan Balasan