Hujan Gol Terjadi, Laskar Antasari Nyaris Curi Poin dari Tuan Rumah Borneo FC

SAMARINDA, klikkalsel – PS Barito Putera beri perlawanan sengit kepada tim tuan rumah Borneo FC, namun Pesut Etam, tidak ingin poin di markasnya dibagi dengan tim tamunya, Borneo FC menang dengan skor 4-3.

Empat gol dari Borneo FC, diciptakan, Asri Akbar menit ke-30, Terrens Puhiri pada menit ke-42, Renan Silva menit ke-58, dan Mattias Conti menit ke-76 melalui titik putih.

Sedangkan tiga gol PS Barito Putera diciptakan, Rizky Pora menit ke-48, Gavin Kwan menit ke-54, dan Rafael Silva menit ke-65.

Permainan di babak pertama hingga memasuki pertengahan pertandingan lebih dikuasai tim tamu PS Barito Putera.

Namun, gol pertama diciptakan Borneo FC, yang berawal dari tendangan bebas dilakukan oleh Mahadirga Lasut, namun bisa diantisipasi dengan baik kiper PS Barito Putera, M Riyandi. Sayang bola rebound dari antisipasi, M Riyandi, tersebut langsung disambar Asri Akbar untuk membuka keunggulan Borneo FC.

Tertinggal 1-0, PS Barito Putera masih terlihat menguasai pertandingan, alhasil pada menit ke 41, tendangan, Lucas Silva, terlihat wasit menyentuh tangan pemain bertahan Borneo FC di dalam kotak 16, dan langsung menunjuk titik putih.

Wasit memberikan hadiah pinalti kepada PS Barito Putera. Eksekusi yang dilakukan, Samsul Arif Munif, tidak berhasil untuk menyamakan kedudukan, tendangan kerasnya membentur tiang gawang yang dijaga Nadeo Argawinata.

Kemudian Borneo FC langsung melakukan serangan balik cepat, melalui kecepatannya, Terrens Puhiri, yang bermain 1-2 dengan Renan Silva berhasil melewati beberapa pemain PS Barito Putera dan melepaskan sontekan melewati penjagaan M Riyandi, dan merubah skor menjadi 2-0 di penghujung babak pertama tersebut.

Skor 2-0 bertahan hingga turun minum. Memasuki babak ke-2, tim tamu PS Barito Putera langsung menekan pertahanan dari Borneo FC, 3 menit berjalan di babak ke-2, tendangan keras kaki kiri Rizky Pora mampu memperkecil ketinggalan menjadi 2-1.

Seperti mendapatkan suntikan semangat, 6 menit berselang dari gol Rizky Pora, sontekan Gavin Kwan, yang menerima umpan dari Rafael Silva, kembali membuat jala gawang Borneo bergetar dan menyamakan kedudukan.

Tidak lama skor menjadi imbang, pada menit 58, tendangan mendatar dari Renan Silva tidak dapat dijangkau kiper PS Barito Putera, dan kembali membuat tim Pesut Etam unggul 3-2.

Namun kembali, umpan silang yang diberikan Rizky Pora, mampu dimaksimalkan Rafael Silva, melalui sundulannya, si kulit bundar harus bersarang di gawang Nadeo Argawinata untuk yang ke-3 kalinya.

Kemudian kemenangan Borneo FC berhasil diraih setelah, pemain bertahan PS Barito Putera, Arthur, dinilai wasit yang memimpin pertandingan melakukan pelanggaran terhadap Mattias Conti.

Yang membuat wasit langsung menunjuk titik putih dan memberikan pinalti kepada Borneo FC. Predator haus gol dari Borneo FC tersebut tidak menyianyiakan kesempatan, eksekusi penaltinya membuat Borneo FC, pertahankan 3 poin penuh di markasnya sendiri. (fachrul)

Editor : Farid

Tinggalkan Balasan