Harganas Kampanyekan Gerakan ‘Kembali ke Meja Makan’, Ini Maksudnya

Ketua Harian Panitia Pusat Harganas ke XXVI, H. Nofrijal menggelar konferensi pers di Gedung PWI Kalsel Jalan Pangeran Hidayatullah. (foto : syarifwamen/klikkalsel)

BANJARMASIN, klikkalsel – Peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) ke XXVI yang digelar di Kalimantan Selatan (Kalsel) dengan sejumlah rangkaian acara, khususnya di Kota Banjarmasin, Banjarbaru, dan Kabupaten Banjar, dari 3-6 Juni 2019.

Agenda tahunan Nasional ini, salah satunya bertujuan membangun keluarga sejahtera.

Ketua Harian Panitia Pusat Harganas ke XXVI, H Nofrijal mengatakan, salah satu pokok utama penyelenggaraan yaitu mengkampanyekan Program “Kembali Ke Meja Makan”. Sekretaris Utama Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) itu, menyebutkan dalam membangun keharmonisan keluarga harus ada momen berkumpul setiap harinya.

“Hari Keluarga Nasional, saya harapkan diperingati setiap keluarga, apa modelnya minimal kembali ke meja makan. Itu ada momentum merekat atau memperkuat antar dan internal keluarga. Melalui program yang kita sebut program gerakan kembali ke meja makan,” tuturnya.

Ia menjelaskan, rangkaian peringatan Harganas di Kalsel, rangkaian kegiatan diisi dengan sosialisasi dan edukasi. Melalui seminar penyuluhan langsung terkait keluarga berencana dan pintu ke pintu di masyarakat.

“Tentu juga ada aktivitas generasi keluarga berencana, kita fokuskan pada program-program 1.000 hari pertama kehidupan. Itu hendak menjadi prioritas di setiap daerah, utama teman-teman di lapangan, penyuluh keluarga berencana,” ucapnya.

Puncak peringatan Harganas akan digelar pada 6 Juni mendatang di halaman Sekretariat Daerah Pemerintah Provinsi Kalsel di Banjarbaru. Dipastikan 13 ribu orang perwakilan BKKBN dari 34 provinsi se Indonesia, serta dihadiri sejumlah perwakilan duta besar luar negeri.

Untuk diketahui peringatan Harganas dilaksanakan sejak 1993 dan ditetapkan Keppres Nomor 39 tahun 2014 sebagai hari Nasional. Adapun, Harganas ke XXVI Kalsel kali ini meangkat tema ‘Hari Keluarga, Hari Kita Semua’ dengan slogan ‘Cinta Keluarga, Cinta Terencana’. (rizqon)

Editor : Farid

Tinggalkan Balasan