Gavin Cidera, PS Barito Siapkan Kekuatan Penuh Hadapi Bali United.

BANJARMASIN, klikkalsel – Dalam Lanjutan Pekan ke 22, PS Barito Putera akan menjamu Bali United. Dalam pertemuan tersebut akan menjadi adu gengsi diantara kedua klub tersebut. Pasalnya dalam pertandingan Liga 1 PS Barito Putera belum pernah menang melawan Bali United.

Usai berhasil mencuri poin di kandang PSM Makassar, pekan lalu, anak asuh Jacksen F Tiago tidak ingin kehilangan poin kala menjamu Bali United, Selasa (18/9/2018) sore nanti.

“Saya tidak ingin anak-anak dilanda euforia berlebih atas hasil melawan PSM. Saya ingin mereka fokus pada laga melawan Bali United,” ucap Jacksen F Tiago.

Laga tersebut bukan hanya soal perebutan poin, akan tetapi ada makna lain dalam laga tersebut.
Laga PS Barito Putera melawan Bali United akan menjadi penegasan keangkeran Stadion 17 Mei. Pasalnya sebelum menang atas Persebaya Surabaya beberapa waktu lalu, Barito lebih sering meraih hasil imbang di kandang sendiri.

Dan PS Barito Putera memang kesulitan dalam melawan tim asuhan Widodo Cahyo Putro tersebut. Dari tiga pertemuan di Liga 1, Laskar Antasari hanya meraih satu kali imbang, dan dua kekalahan.

Jacksen langsung menggeber latihan dengan intensitas tinggi setelah kepulangannya dari Makassar. Para pemain diberi materi yang berhubungan dengan pertandingan melawan Bali United di lapangan plaza Futsal.

“Kita langsung fokus membenahi konsentrasi dan organisasi pertahanan. Karena satu saja kesalahan kecil terjadi pada saat melawan Bali, maka akibatnya akan sangat fatal. Jadi kita harus tetap waspada,” tuturnya.

Namun PS Barito Putera tengah dalam komposisi kurang lengkap. Punggawa PS Barito Putera Gavin Kwan Adsit diketahui mengalami cedera ringan pada saat latihan.

“Gavin mengalami masalah pada lututnya. Tapi kita akan terus berdiskusi dengan tim medis untuk memantau bagaimana kondisinya. Semoga tidak ada masalah serius. Terlepas dari masalah Gavin, kita akan tetap tampil dengan kekuatan penuh saat menjamu Bali United esok hari,” tandasnya. (fachrul)

Editor : Elo Syarif

Tinggalkan Balasan