Empat Instansi Mulai Beroperasi Di Mal Pelayanan Publik Tabalong

TANJUNG, klikkalsel.com – Mal Pelayanan Publik (MPP) yang terletak di Mabuun, Kecamatan Murung Pudak, mulai beroperasi, sejak Senin (2/3/2020) kemarin.
Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu, Nanang Mulkani mengatakan, MPP ada untuk melayani kebutuhan masyarakat yang ingin berurusan berbagai macam administrasi dan dokumen kependudukan lainnya.
“Saat ini sudah ada empat instansi yang membuka pelayanna di sini,” ujarnya usai Rapat Koordinasi dalam rangka persiapan soft opening di Aula lantai II MPP Tabalong, Selasa (3/3/2020).
Nanang Mulkani menyebutkan, keempat intasi yang saat ini sudah beroperasi adalah Dinas Kependuduk dan Catatan Sipil yang melayani dokumen administrasi kependudukan, Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) yang memberi pelayanan perizinan.
Kemudian, Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Tanjung yang membuka pelayanan pelaporan SPT Tahun dan pelayanan nasabah oleh Bank Kalsel Cabang Tanjung.
Sedangkan, pelayanan lain seperti, PDAM, PLN, BPJS kesehatan dan BPJS Tenaga Kerja, Dinas PUPR, Dinas Lingkungan Hidup, Dinas Kesehatan, BPPRD, Telkom, pengadilan Agama Tanjung, Kantor Kementerian Agama Tabalong, Kejaksaan, Samsat dan Polres Tabalong masih dalam proses dan juga akan segera beoperasi.
“Total ada 27 instansi, baik Pemda, BUMN, dan instansi vertikal. Kita rencanakan tanggal 17 Maret soft opening, jadi paling tidak sebelum tanggal itu semua sudah terisi semua,” jelas Nanang.
Sementara, Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Tabalong saat ini tengah mempersiapkan jaringan internet dan intranet untuk menunjang aktifitas pelayanan di MPP.
Selain itu, Diskominfo juga memasang 16 CCTV yang berfungsi untuk pengawasan dan keamanan MPP.
“Untuk sementara ada titik 16 CCTV, ada 8 di luar dan 8 di dalam yang akan mengawasi selama 24 jam,” terang Kepala Diskominfo Tabalong, Pebriadin Hapiz.(arif)
Editor : Amran

Tinggalkan Balasan