Danrem Lama Pamit, Pangdam VI/ Mulawarman Perintahkan Danrem Baru Kawal Pemilu

Pangdam VI/Mulawarman Mayjend TNI Subiyanto saat wawancara awak media.(foto : rizqon/klikkalsel)

BANJARMASIN, klikkalsel – Kolenel Inf M Syech Ismed resmi menggantikan Brigjend TNI Syaiful Rahman, sebagai Danrem 101/Antasari Banjarmasin. Setelah serah terima jabatan, di Makodam VI/Mulawarman Balikpapan, Kaltim, Jum’at (11/1/ 2018) lalu.

Sertijab itu dipimpin oleh Pangdam VI/Mulawarman Mayjend TNI Subiyanto.

Dalam agenda malam pengantar tugas Komandan Korem 101/Antasari yang baru dan lama, di Gedung Mahligai Pancasila Jalan Suprapto Banjarmasin, Rabu (16/1/2019). Kolonel Inf M Syech Ismed mengaku terkesan saat pertama menginjakkan kaki di Banua Bumi Lambung Mangkurat, dan siap bersinergi dengan pemerintah.

“Amanah ini akan saya laksanakan, dan selalu berkolaborasi dengan pemerintah daerah di Kalimantan Selatan,” ucap mantan Komandan Resimen Siswa Secapa AD saat menyampaikan sambutan di hadapan Gubernur Kalsel H Sahbirin dan Pangdam VI/Mulawarman serta unsur Forkompinda.

Sementara itu, Pangdam VI/Mulawarman Mayjend TNI Subiyanto menegaskan tugas vital Danrem 101/Antasari di masa awal jabatannya. Agar menjaga kondusifitas pelaksanaan Pemilu 2019 di Kalsel, guna terciptanya pesta demokrasi yang aman dan damai.

Jenderal TNI Bintang dua tersebut, meingatkan kerawanan pendistribusian logistik surat suara adalah hal utama yang harus diperhatikan.

“17 April kita pesta demokrasi pileg dan pilpres. Saya mendukung dua kekuatan 2/3 dari Polda, baik itu di Kalsel, Kaltim, dan Kaltara. Kalau kerawanan ini di wilayah kodam adalah rawan pendistribusian logistik daerah perbatasan dan pedalaman. Kita siap juga membatu kendaraan,” tegas Pangdam VI/Mulawarman Mayjend TNI Mayjend TNI Subiyanto kepada awak media.

Sementara itu, Brigjend TNI Syaiful Rahman mendapat amanah jabatan baru sebagai Danrem 161/Wirasakti Kupang, Nusa Tenggara Timur, usai kenaikan pangkat jenderal bintang satu. Setelah kurang lebih 3 bulan, Brigjend TNI Syaiful Rahman memegang tongkat komando jajaran TNI Angkatan Darat di Bumi Lambung Mangkurat.

Brigjend TNI Syaiful Rahman merasa banyak kesan terukir selama bertugas di Kalsel. Meski hanya kurun waktu beberapa bulan, sejak september lalu. Antara lain ; terlibat dalam suskesnya pelaksanaan Hari Pangan Se-dunia (HPS) dan pencegahan kebakaran hutan dan lahan.

Jenderal TNI Bintang satu ini, juga kagum dengan sosok Gubernur Kalsel H Sahbirin Noor. Akrab disapa Paman Birin yang dikenal merakyat dan perekat antar elemen masyarakar serta lintas sektoral. (rizqon)

Editor : Farid

Tinggalkan Balasan