Capres 01 Menang, Ma’ruf Jaga Pemerintahan Sesuai Koridor Agama

Nasrullah. (Ist)

BANJARMASIN, klikkalsel- Pasangan Capres 01 Jokowi-Amin menggambarkan jalinan harmonis antara ulama dan umara dalam pemerintahan.

Karena jika Capres 01 memenangkan Pilpres 2019, pemerintahan yang akan datang, akan dijalankan seimbang dari sisi koridor kebangsaan dan keberagamaan.

“Jika pemerintahan nanti mulai melenceng dari koridor agama, Kiai Ma’ruf yang nanti akan menegur dan membentulkannya,” ujar Wakil Ketua DPW Nahdlatul Ulama (NU) Kalsel, Nasrullah, Senin (8/4/2019).

Peran itulah yang menurutnya harus dilihat oleh umat muslim khususnya NU dalam Pilpres 2019 mendatang.

Dijelaskannya, NU sendiri terbagi dua, yaitu NU struktural yang tak perlu diragukan lagi dukungannya terhadap Capres 01.

Kedua, NU Kultural yang masih memiliki sedikit perbedaan dalam persepsi pemilihan presiden.

Ia pun mengingatkan jika kalangan Nahdliyin yang berada di Kalsel dan memiliki kultur tradisi amaliah yang sama, tentu akan memilih kiai NU untuk memimpin.

“Warga NU yang memiliki kesamaan tradisi amaliah yang sama tentu akan memilih kiai yang memiliki amaliah yang sama jadi pemimpinnya,” ingat Nasrullah.

Ia pun berharap jika warga Nadliyin tidak mudah terprovokasi berita hoax atau berita yang diplintir kebenarannya.

“Biasakan tabayun jika mendapat berita atau informasi untuk mengecek kebenarannya,” pesannya.

Karena ujarnya hal tersebut dapat memecah belah umat umat yang dapat merusak ukhuwah islamiah dan terjadi disentegrasi bangsa. (david)

Editor : Alfarabi

Tinggalkan Balasan