Baju Muslim Banjir Permintaan, Pedagang Tambah Stok

Kawasan Pasar Sudimampir dan Pasar Baru kini mulai dipadati pembeli (foto : azka/klikkalsel)

BANJARMASIN, klikkalsel – Meningkatnya permintaan busana muslim jelang lebaran Idul Fitri 1440 H, membuat pedagang konveksi menambah stok pakaian Islami tersebut.

Pantauan klikklasel.com, Senin (27/5/2019) di lapangan, kawasan pasar grosir konveksi Sudimampir dan Ujung Murung, terlihat padat dikunjungi warga pembeli.

Lia salah seorang pedagang busana muslim Sudimampir mengatakan, pertengahan bulan Ramadhan permintaan mulai naik terutama busana muslim wanita remaja .

“Kami pun harus bersiap menambah stok dari stok yang ada. Supaya bisa memenuhi permintaan ,” ucapnya.

Ia juga mengatakan, pada Ramadhan, puncak permintaan terhadap busana muslim tersebut akan terjadi seminggu sebelum hari lebaran.

“Biasanya permintaan warga yang begitu penuh pada 5 atau 6 hari sebelu lebaran,” katanya.

Hal senada juga diungkapkan Zuraidah, pedagang lainnya di mana dirinya sudah mempersiapkan sejumlah stok pakian busana muslim jelang lebaran tersebut, sebab jika tidak disetok akan habis.

“Kalau Ramadan harus benar-benar dipersiapkan stok, kalau tidak ngak bisa banyak untung. Lagian Cuma setahun sekali rejeki pedagang di Ramadan ini karena permintaan bisa beberapa kali lipat dari hari biasa,” sebutnya.

Saat ditanya baju yang ngetrend, Zuraidah menyebutkan saat ini remaja wanita masih senang dengan busana muslim Nissa Sabyan.

“Itu penyanyi yang top lewat yuo tube terus pakai kacamata,” ucapnya. (azka)

Editor : Farid

Tinggalkan Balasan