Arus Lantas di Banjarmasin Tersendat Akibat Banjir, Sejumlah Sepeda Motor Terlihat Mogok

BANJARMASIN, klikkalsel.com -Sejumlah kemacetan terjadi di beberapa titik ruas jalan Kota Banjarmasin. Hal tersebut disebabkan banyaknya genangan air yang membuat pengendara harus memperlambat laju kendaraannya.

Bahkan menurut Kasat Lantas Polresta Banjarmasin, Gustaf Adolf Mamuaya pada saat air tinggi-tingginya, pihaknya sempat menutup beberapa ruas jalan.

“Tadi ada yang sempat kita tutup karena ketinggian air lumayan tinggi. Dikhawatirkan jika dipaksakan akan menyebabkan motor warga mogok. Tapi untuk sekarang karena air sudah mulai penurunan maka jalan itu sudah kita buka,” ujarnya kepada klikkalsel.com, Kamis (14/1/2021).

Berbagai upaya terus dilakukan pihaknya guna memastikan arus lalulintas dapat berjalan dengan baik di Kota Banjarmasin. Dari upaya menyebar anggota ke titik-titik rawan hingga memastikan semua lampu lalulintas dapat berjalan normal.

Ia pun telah meminta seluruh anggota untuk tidak segan membantu warga yang kesulitan di jalan, seperti jika terjadi mogok atau hal lain.

Benar saja, akibat memaksa menerobos genangan air yang cukup tinggi, beberapa sepeda motor dan mobil warga sempat mengalami kemogokan hingga terpaksa harus di dorong.

“Kami juga mengimbau warga yang tidak memiliki kepentingan untuk tetap berada dirumah saja karena Banjarmasin sedang di kepung air. Jika terpaksa keluar rumah pastikan kendaraan dalam kondisi baik dan siapkan jas hujan karena sedang tak menentu,” imbaunya. (David)

Editor : Amran

Tinggalkan Balasan