Anggaran Perbaikan Lapangan Kayutangi Rp1,7 Miliar

Kadispora Provinsi Kalimantan Selatan, H Hermansyah. (foto : fachrul/klikkalsel)

BANJARMASIN, klikkalsel – Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Kalimantan Selatan, kucurkan dana milyaran rupiah melalui APBD tahun 2019 untuk perbaikan lapangan sepak bola Kayutangi yang selalu terendam air ketika hujan.

Selain itu saat kondisi sungai Martapura sedang pasang, kondisi lapangan sepak bola Kayutangi tersebut juga terendam, sehingga tanah lapangan tersebut tidak rata lagi akibat terlalu sering digenangi air dan membuat durasi genangan air lebih lama dititik yang lebih rendah ketimbang titik lainnya yang lebih tinggi.

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Kalimantam Selatan, H Hermansyah mengatakan pihaknya sudah menganggarkan dana sebesar Rp1,7 Miliar dari APBD Provinsi Kalsel tahun 2019 untuk proyek meratakan dan meninggikan tanah pada lapangan sepak bola kayutangi, agar saat air pasang maupun hujan tidak tergenang air lagi.

“Sudah dianggarkan dan ini masih kita lelang mudah mudahan bulan depan sudah bisa dilaksanakan fisiknya,” ucapnya.

Menurut Hermansyah pembenahan lapangan kayutangi tersebut direncanakan rampung hingga akhir tahun mendatang, agar pada tahun berikutnya yakni tahun 2020 bisa dilaksanakan pemasangan rumput sebagai penunjang kenyamanan bagi para atlet sepakbola untuk latihan.

“Rencana rumput sintetis, kalau tidak ada halangan, mudah mudahan bisa terlaksana nantinya,” ucap Hermansyah.

Ia mengungkapkan peninggian lapangan sepak bola tersebut mencapai 1 meter dari tinggi sebelumnya karena kondisi sekarang lapangan tersebut kalah tinggi dengan jalan raya yang ada di depannya.

“Ada sekitar satu meter kita tinggikan nanti, setelah itu diratakan, kalau sudah rata 2020 nanti kita pasang rumput,” pungkasnya. (fachrul)

Editor : Amran

Tinggalkan Balasan