Wujud Syukur Raih Adipura, Bupati Tabalong Berikan Bonus: Ada Doorprize Umrah

Bupati Tabalong, H Anang Syakhfiani ketika memberikan hadiah umrah kepada 5 petugas kebersihan

TANJUNG, Klikkalsel.com – Wujud syukur raih Adipura Kategori Kota Kecil, Bupati Tabalong H Anang Syakhfiani berikan hadiah istimewa kepada petugas kebersihan, Petugas Sarana dan Prasarana Umum (PPSU) di Bumi Saraba Kawa.

Hal itu ia sampaikan ketika pimpin apel gabungan perangkat daerah, Senin (6/3/2023) di Halaman Pendopo Bersinar.

“Sebagai ungkapan terima kasih, saya akan berikan bonus satu bulan gajih, nanti dibayari menjelang lebaran,” ujar Anang.

Tidak hanya petugas kebersihan yang lama bertugas, Anang juga turut memberikan hadiah insentif kepada petugas baru yakni 50 persen dari gajih.

Baca Juga Polisi Amankan Pelaku Pembuang Bayi di Tabalong: Hasil Hubungan di Luar Nikah

Baca Juga Jalan Tanjung Baru Akan Dipasang PJU, Disperkim Tabalong Rencanakan 110 Titik Lampu

“Yang baru bekerja saya ambil kebijakan diberikan bonus 50 persen dari gajinya,” ungkapnya.

Bupati Tabalong juga mengungkapkan, selain bonus, pihaknya juga akan memberangkatkan umrah 5 petugas PPSU yang beruntung dengan cara diundi dihadapan para petugas.

“Kami sudah menyediakan 5, untuk 3 petugas di kota, satu di utara dan satunya di selatan,” jelas Anang.

Selain petugas kebersihan, Bupati Tabalong juga akan memberikan petugas titik pantau yang berjumlah sebanyak 23 orang.

“Kadis LH anggarkan diperubahan, kita berikan reward kepada mereka,” kata orang nomor satu di Tabalong. (dilah)

Editor: Abadi