Warga Panangian Digegerkan Ditemukan Mayat Disemak-semak

AMUNTAI, klikkalsel.com– Warga Desa Panangian, Kecamatan Amuntai Utara, Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) digegerkan penemuan mayat seorang laki-laki dalam keadaan tersungkur disemak-semak oleh warga sekitar, Senin (4/7/2022).

Dari informasi, korban mau melakukan aktifitas untuk mencari ikan, menggunakan sepeda motor Honda Scoopy warna merah dengan nomor polisi DA6581UE.

Hal tersebut dibenarkan oleh Kapolres, HSU AKBP Afri Darmawan. Pihaknya langsung memerintah Satu Reskrim Polres bersama Polsek Amuntai Utara langsung ke lapangan. Langsung dilakukan evakuasi ke RSUD PB Amuntai untuk dilakukan visum.

Hasil pemeriksaan, korban bernama Syarkani (32), warga Desa Panangian, Kecamatan Amuntai Utara.

“Korban diduga kecelakaan lalu-lintas, dan terjatuh kesemak-semak,” ujarnya.

Baca Juga : Polisi Buru Pelaku Penganiayaan Remaja di Sungai Jingah

Baca Juga : Sejumlah Kawasan di Banjarmasin Masih Terendam Pasca Hujan Deras dan Air Pasang

Dari keterangan pihak keluarga, korban keseharian mencari ikan pada malam hari. Terus, korban sering terjatuh sendiri naik kendaraan.

“Pihak keluarga meminta kepada pihak kepolisian, agar tidak dilakukan otopsi, dan langsung dibuatkan surat menolak dilakukan otopsi,” ungkapnya.

Sementara itu, dari hasil pemeriksaan dokter di UGD RSUD PB Amuntai, korban tidak ditemukan adanya luka robek yang bersentuhan dengan benda tajam.(ramadhani)

Editor : Amran