Sebagian Massa Aksi #SaveKPK Jilid III Masih Bertahan Tunggu Kehadiran Ketua Dewan

BANJARMASIN, klikkalsel.com – Massa Aksi #SaveKPK jilid III dari Bem Se-Kalsel sebagian terlihat membubarkan diri. Namun sebagian massa masih ngotot bertahan di Jalan Lambung Mangkurat menunggu kedatangan Ketua DPRD Kalsel untuk menemui massa, Kamis (1/7/2021)

Dari infromasi yang dihimpun klikkalsel.com di lapangan terlihat terjadi perdebatan yang alot aparat aparat keamanan dengan masa Kasi #SaveKPK jilid III yang masih bertahan.

Terpantau massa aksi yang bertahan hingga sampai saat ini, didominasi dari Mahasiswa UIN Antasari Banjarmasin.

Salah satu peserta aksi, Dema Fakultas Tarbiah dan Keguruan (FTK) UIN Antasari Banjarmasin, Muhammad Iqbal mengatakan, pihaknya masih ingin bertahan dan menunggu Supian HK hadir di hadapan mereka.

“Masih bertahan dan menunggu semalam malamnya Ketua DPRD Kalsel,” tegasnya.

Baca juga: Aksi KPK Jilid III, Massa Bakar Keranda

Baca juga: Ratusan Mahasiswa di Kalsel Tepati Janji Gelar Aksi Jilid III Selamatkan KPK

 

Niat tersebut merupakan buntut dari tidak munculnya Ketua DPRD Kalsel, Supian HK. Hingga sampai saat ini perdebatan alot pun terjadi antar aparat yang meminta untuk mundur dari aksi.

Namun, massa aksi masih berkeras hati ingin menunggu. Jika diizinkan, mereka berjanji tidak akan melakukan tindakan anarkis.

“Massa hanya ingin menunggu sampai Supian HK hadir, dan tidak ingin berbuat rusuh” jelasnya.

Kendati demikian, Hingga saat ini negosiasi masih berlangsung antara mahasiswa dan aparat keamanan. (airlangga)

Editor : Akhmad