Sambut 1 Muharam, Ribuan Warga Ikuti Pawai Taaruf

Walikota Banjarmasin, H Ibnu Sina melepas pawai taaruf dalam rangka menyambut tahun baru Islam 1 Muharam 1440 H. (foto : david/klikkalsel)

BANJARMASIN, klikkalsel – Menyambut tahun baru Islam 1 Muharam 1440 Hijriah, Pengurus Masjid Majma’ush Sholihin menggelar pawai taaruf yang diikuti ribuan warga Sungai Bilu, Pengambangan dan Banua Anyar, Selasa (11/9/2018).

Ustad Mahmud , salah satu pnitia taaruf mengatakan, kegiatan ini bermaksud untuk memberikan syiar bahwa umat Islam memiliki tahun baru. Sebab, masyarakat sekarang lebih mengenal kalender masehi dan tahun barunya saja.

“Sekitar 4.000 orang peserta yang ikut dalam pawai ini. Dan kegiatan ini telah kita gelar selama enam tahun terakhir guna syiar kepada masyarakat,” ujarnya disela kegiatan.

Berkumpul didepan Masjid Majma’ush Sholihin, Jalan Keramat Kelurahan Sungai Bilu Banjarmasin Timur, pawai dilepas oleh Walikota Banjarmasin, H Ibnu Sina.

Dalam sambutannya Walikota memberukan apresiasi dilaksanakannya kegiatan seperti ini, karena hal ini menurutnya merupakan bagian dari syiar islam.

“Saya sangat gembira dengan adanya kegiatan seperti ini. Karena ini adalah bagian dari nilai-nilai keislaman,” ujar Ibnu.

Ia juga mengucap terima kasih atas partisipasi masyarakat yang turut memeriahkan kegiatan yang diharapkan memberikan nilai kebaikan.

“Saya ucapkan terima kasih kepada masyarakat yang telah berpartisipasi, semoga ini memberikan nilai kebaikan bagi kita semua,” imbuhnya.

Pawai taaruf yang mengambil rute memutar dari Jalan Keramat, Japan Veteran, Jalan Pangeran Hidayatullah, Jalan Pengambangan dan kembali ke depan Masjid Majma’ush Sholihin ini mendapatkan simpati warga disepanjang jalan.

Nampak dalam iring-iringan pawai Team Drum Band Generasi Muda FKPPI Kalimantan Selatan yang menambah semangat peserta pawai.

Tak ayal disepanjang jalan yang dilaluinya, pawai ini mendapat perhatian dari warga dan pengguna jalan yang melintas. Bahkan ada beberapa yang sengaja berhenti sekadar untuk mengabadikan kegiatan tahunan ini.

Diakhir lomba, panitia membagikan undian door prize bagi peserta yang terdiri dari sepeda gunung hingga kipas angin. (david)

Editor : Alfarabi

Tinggalkan Balasan