Sah, Lima Jago Golkar di Pilkada Kalsel 2020 Terima SK DPP

Bakal calon kepala daerah yang disusung Partai Golkar telah menerima Surat Keputusan DPP Partai Golkar, di Jakarta, Minggu (12/7/2020). (foto : istimewa)
BANJARMASIN, klikkalsel.com – Lima pasangan calon Bupati-Wakil Bupati dan Pasangan Walikota-Wakil Walikota yang diusung Partai Golkar sudah menerima Surat Keputusan (SK) dari DPP Partai Golkar, di Jakarta, Minggu (12/7/2020).
Para pasangan kandidat yang menerima SK yang diteken Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto yakni Kabupaten Banjar Kota Banjarbaru, Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST), Kabupaten Balangan, dan Kabupaten Tanah Bumbu.
Informasi diterima Klikkalsel.com, lima pasangan kandidat yang menerima SK dari Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto tersebut, diantaranya sebagai berikut.
Pertama, H Ansharuddin bakal calon petahana Bupati Balangan juga selaku Ketua DPD Partai Golkar, hadir langsung menerima SK pengusungan. Ansharuddi berpasangan dengan M Noor Iswan sebagai wakilnya.
“SK pengusungan, dengan pak M Noor Iswan Ketua PKS Balangan,” ujar Sekretaris DPD Partai Golkar Balangan, H Yusmadinor.
Baca Juga : Pimpin Salat Jenazah Tenaga Medis Positif Covid-19, Ibnu Sina : Jangan Sia-Siakan Pengorbanan Mereka
Bakal calon Bupati Kabupaten Banjar yang akan bertarung di Pilkada 2020 yang juga menerima SK langsung dari Ketua Umum DPP Partai Golkar adalah H Rusli.
Diketahui, H Rusli yang juga sebagai Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Banjar berpasangan dengan Guru Fadlan atau KH Muhammad Fadlan Asy’ari sebagai bakal calon wakilnya.
“Alhamdulillah menerima di DPP langsung,” ujar H Rusli saat dihubungi klikkalsel.com.
Ketiga, jagoan Partai Golkar di Kabupeten HST yaitu H Sa’ban Effendi juga hadir menerima SK sebagai bakal calon Bupati. Sa’ban yang juga Ketua DPD Partai Golkar HST berpasangan dengan Habib Abdillah Alydrus sebagai bakal calon wakilnya.
Keempat, bakal calon pasangan kandidat Walikota dan Wakil Walikota Banjarbaru yaitu Najdmi Adhani dan Darmawan Jaya. Darmawan Jaya juga hadir langsung di DPP Partai Golkar untuk menerima SK pengusungan Partai Golkar.
Kelima, Jagoan Golkar di Kabupaten Tanah Bumbu yaitu Syafruddin H Maming yang berpasangan dengan Andi Rudi Latif. Syafruddin (Cuncung) merupakan kader PDI Perjuangan dan kakak dari Ketua DPD PDI Perjuangan Kalsel Mardani H Maming, hadir dalam penyerahan SK.
Sementara itu, untuk kandidat pasangan bakal calon di 2 kabupaten/kota lainnya yang menggelar Pilkada, Kota Banjarmasin dan Kabupaten Kotabaru akan menyusul menerima SK pengusungan dari DPP Partai Golkar.(rizqon)
Editor : Amran

Tinggalkan Balasan