Religi  

Refleksi Akhir Tahun, DPD Partai Golkar Banjarmasin Gelar Salat Hajat dan Doa Bersama

BANJARMASIN, klikkalsel.com – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Kota Banjarmasin, menggelar syukuran dan Salat Hajat dalam rangka doa Bersama dan Refleksi akhir tahun 2020 di sekretariat DPD Partai Golkar kota Banjarmasin, Jalan Perdagangan, Kecamatan Banjarmasin Utara, Kamis (31/12/2020)
.
Rangkaian kegiatan yang dimulai dengan pembacaan syair Maulid yang kemudian dilanjutkan dengan tausyiah dan refleksi akhir tahun di tutup dengan Salat Hajat dan Doa Bersama.

Kegiatan tersebut disampaikan Ketua DPD Partai Golkar kota Banjarmasin, H Yuni Abdi Nur Sulaiman, merupakan harapan untuk menyongsong tahun yang akan di hadapi kedepannya nanti.

“Ya kita melaksanakan Salat Hajat dan Doa bersama untuk selalu bersyukur,” ujarnya.

H Yuni yang juga merupakan Ketua Kerukunan Keluarga Bakumpai (KKB) Pusat ini pun berharap untuk kedepannya nanti yakni di tahun 2021 agar semuanya bisa lebih baik lagi.

“Pengalaman kita di 2020 ini yakni masa pandemi ini kita harapkan agar segera berlalu dan mudah-mudahan kita semua selalu sehat,” imbuhnya.

Selain itu, ia juga mentargetkan pada tahun 2021 mendatang DPD Golkar kota Banjarmasin maupun KKB bisa selalu saling bahu membahu untuk membangun kota Banjarmasin.

“Kita dengan masyarakat dan pemerintah kita ingin bersama-sama membangun banua kita yang tercinta ini, khususnya kota madya Banjarmasin,” pungkasnya.(fachrul)

Editor : Amran

Tinggalkan Balasan