PS Barito Putera Menjamu Persija Jakarta Skor 1-1

Pemain PS Barito Putera Bagas Kaffa berduel mempertahankan penguasaan bola dengan Pemain tengah Persija, Syarian Abimanyu

DENPASAR, klikkalsel.com – Lanjutan BRI Liga 1 2021-2022, pekan ke 27, mempertemukan Barito Putera, menghadapi Persija Jakarta di Stadion Kompyang Sujana, Denpasar, Bali.

Barito Putera yang sudah meraih tiga kemenangan beruntun di tiga laga terakhir membuat kepercayaan diri saat menghadapi Persija Jakarta.

Sejak wasit yang memimpin pertandingan meniupkan peluit tanda dimulainya pertandingan babak pertama, skuad asuhan Rahmad Darmawan ini langsung mengambil inisiatif menyerang.

Serangan cepat dari kedua sisi pertahanan Persija terus dilancarkan oleh Barito Putera. Namun belum mampu menciptakan gol.

Sebaliknya Persija juga tidak ingin terus dalam tekanan Barito Putera. Memanfaatkan kecepatan dari Rico Simanjuntak, tim berjuluk Macan Kemayoran ini beberapa kali mengancam gawang Barito Putera yang dikawal M Riyandi.

Barito Putera pun hampir beberapa kali memberikan serangan berbahaya ke pertahanan Persija, namun kawalan pemain-pemain bertahan Persija cukup solid untuk bisa di tembus oleh Laskar Antasari.

Baca Juga : Lakukan Indisipliner, PS Barito Putera Putuskan Kontrak Dandi Maulana Abdulhak

Baca Juga : Laskar Antasari Jangan Terlena dengan Kemenangan Beruntun

Hingga waktu turun minum, tidak ada gol yang tercipta di babak pertama, kedudukan pun masih imbang tanpa gol.

Memasuki babak kedua, skuad Laskar Antasari kembali mencoba menguasai jalannya pertandingan.

Barito Putera berhasil menciptakan gol di menit ke 58, melalui aksi Saddam Hi Tenang yang menyodorkan bola ke Renan Alves, namun sayangnya gol tersebut dianulir lantaran Renan di nilai berada di posisi Offside.

Padahal terlihat jelas umpan tarik yang di berikan oleh Saddam Hi Tenang kepada Renan Alves yang berada jauh di belakang Octavio Dutra.

Namun keputusan kontroversi dari Asisten Wasit membuat turun semangat para pemain Barito Putera.

Bahkan akhirnya Persija yang membuka keunggulan terlebih dahulu di menit ke 60, lewat gol Irfan Jauhari.

Di menit ke 65 Barito Putera mendapatkan hadiah Penalti setelah Makan Konate dinilai melakukan pelanggaran terhadap Rafael Maitimo di dalam kotak penati.

Bruno Matos yang menjadi algojo berhasil menyarangkan si kulit bundar ke gawang Persija, setelah tendangan mengecoh penjaga gawang Persija, Andritani Ardiansyah. 1-1 kedudukan sementara.

Hingga memasuki menit-menit krusial, Persija lebih menekan pertahanan Barito Putera, namun ketatnya pertahanan Laskar Antasari ini tidak mudah di bongkar.

Sebaliknya Barito Putera juga tidak ingin terus diserang, dan mencoba melancarkan serang balik cepat memanfaatkan kecepatan dari Bruno Matos.

Namun hingga wasit meniupkan peluit panjang, kedudukan imbang 1-1 tidak berubah, dengan hasil ini, Barito Putera gagal menggeser Persikabo 1973 di posisi 14.(fachrul)

Editor : Amran