Pria Gondrong Ditemukan Ayahnya Tewas Tergantung di TPA Basirih

Jenazah M Anwar, korban bunuh diri sesaat setelah diturunkan. (foto : david/klikkalsel)
Jenazah M Anwar, korban bunuh diri sesaat setelah diturunkan. (foto : david/klikkalsel)

BANJARMASIN, klikkalsel – Duka mendalam dirasakan oleh David Simson (67), Warga Sungai Lumbah Beringin, Kecamatan Alalak Kabupaten Barito Kuala, usai menemukan anaknya, Muhammad Anwar (40) dalam kondisi tewas tergantung, Kamis (19/7/2018).

Korban pertama kali ditemukan ayahnya tergantung dengan seutas tambang berwarna putih di dalam sebuah gubuk di lokasi Tempat Pembuangan Sampah (TPA) Jalan Gubernur Soebarjo Kelurahan Basirih, Banjarmasin Selatan.

Menurut keterangan ayahnya, korban terakhir meninggalkan rumah pada hari Rabu (18/7/2018) pukul 08.00 Wita. Sampai malam hari korban tak kunjung kembali hingga membuat keluarga khawatir.

“Kami khawatir dan kami cari malam itu tapi tidak ketemu,” ujar ayah korban.

Bahkan keluarga sempat meminta bantuan orang pintar untuk membantu melacak keberadaan korban.

“Ujar habib dia masih dalam lokasi TPA, tapi kalau ketemu jangan kaget ya,”ujar ayah korban menirukan perkataan orang pintar.

Ayah korban dibantu paman dan saudara-saudaranya akhirnya melakukan pencarian di lokasi TPA yang juga menjadi tempat korban mencari nafkah sebagai pengepul barang berkas.

“Pas saya cari di lampau, dia (korban) saya temukan tergantung, lalu saya teriak minta bantuan dan menurunkannya karena tidak tega,” ujarnya lagi sambil menangis.

Menurut ayahnya, ia tidak mengetahui persoalan apa yang membuat anaknya nekat mengakhiri hidupnya dengan cara seperti itu.

Namun ujarnya, beberapa hari sebelumnya, saat ia berada di Muara Teweh ia sempat ditelpon korban dan diminta pulang karena korban ingin membicarakan sesuatu.

“Baru sehari di rumah dan belum sempat ngomong sudah kejadian seperti ini,” pungkasnya.

Sementara itu Kapolsek Banjarmasin Selatan, Kompol H Najamuddin Bustari saat ditemui awak media mengatakan pihaknya masih mengumpulkan keterangan dari saksi-saksi dan menunggu hasil autoposi korban.

“Kita kumpulkan keterangan saksi karena mayat telah diturunkan oleh ayah korban sendiri sebelum sempat olah TKP dan kita tunggu hasil autopsi korban,” ujar Kapolsek.

Saat ini jenazah pria yang dikenal memiliki rambut panjang hingga mata kaki ini berada di kamar jenazah RSUD Ulin Banjarmasin untuk dilakukan autopsi. (david)

Editor : Farid

Tinggalkan Balasan