PARINGIN, klikkalsel.com – Polsek Paringin berhasil menangkap pembobol ruangan sekolah SDN Telaga Purun, tDesa Telaga Purun, Kecamatan Paringin Selatan Kabupaten Balangan.
Pelaku inisial AR (21), berhasil mencuri sejumlah barang senilai Rp16,3 juta.
Kasus ini berawal dari laporan masyarakat dan pengelola sekolah pada 8 Maret 2021. Di mana ada kehilangan barang di ruang guru SDN Telaga Purun.
Menindak lanjuti hal tersebut tim unit Reskrim Polsek Paringin langsung melakukan penyelidikan. Tidak berselang lama pihaknya berhasil melakukan penangkapan terhadap tersangka, pada Rabu (10/3/2021) sekitar pukul 02.30 Wita dinihari.
“Tersangka diamankan saat berada di Desa Lok Batu Kecamatan Batumandi,” ungkap Kapolsek Paringin, lpda Eko Budi Mulyono.
Baca Juga : PN Paringin Gelar Kampanye Simpatik
Baca Juga : PN Paringin Ajak masyarakat Perangi Pungli, Suap, Gratifikasi dan KKN