Persipura U19 Harus Akui Keunggulan Borneo U19 di Babak Delapan Besar

(tengah) Pelatih Borneo FC U19 Ponaryo Astaman saat Persconf usai Laga menghadapi Persipura U19. (foto : fachrul/klikkalsel)

BANJARMASIN, klikkalsel – Borneo FC U19 mampu mengalahkan Persipura U19 dengan skor 2-0. Padahal Persipura U19 di dua pertandingan sebelumnya mampu menahan imbang Borneo FC U19.

Namun, di laga perdana delapan Besar liga 1 U19 Grup B itu, Persipura U19 harus mengakui keunggulan Borneo FC U19.

Atas kemenangan tersebut pelatih Borneo FC U19 Ponaryo Astaman mengucapkan selamat kepada pemainnya, karena mampu menang terhadap Persipura U19.

Padahal menurutnya pertandingan melawan Persipura U19 merupakan pertandingan yang sangat sengit karena persipura tim yang levelnya bagus.

“Kita dua kali bermain sebelumnya kita hanya meraih hasil imbang, dan sekarang kita mampu menang terhadap Persipura U19. Kalau untuk performa pemain yang baru didatangkan mereka masih perlu adaptasi,” tutur Ponaryo

Sementara itu, Pelatih Persipura U19 Tony Ho mengatakan, timnya sudah sangat mengenal tim lawan, tetapi usaha anak asuhnya mencoba mengontrol permainan tak sesuai instruksi yang dijalankan.

“Mungkin ada kejenuhan dari pemain yang saya lihat tadi dan ini menjadi evaluasi jadi kami. Setelah gol pertama kita lengah dan kesalahan kita juga, gol kedua juga demikian tidak lama dari gol pertama kita juga melakukan kesalahan hingga membuat gol bunuh diri sehingga permainan begitu berubah,” ucapnya

Ia mengatakan, permainan Borneo U19 tidak banyak berubah dari dua pertemuan sebelumnya, akan tetapi dirinya melihat lebih ke faktor pemain Persipura sendiri yang seperti menganggap remeh Borneo U19 dan hasilnya Persipura U19 kalah.

“Padahal dua pertandingan sebelumnya kita mampu Imbang, dan kita bisa bermain lebih tenang,” imbuhnya.

Ia juga menyinggung tentang jadwal yang diatur, karena menurutnya jadwal yang sangat mepet sekali dengan pertandingan berikutnya sehingga waktu recovery sangatlah minim, dan kemungkinan akan banyak pemain yang cidera dalam laga 8 besar ini.

“Menghadapi Sriwijaya FC U19 nanti, karena jadwalnya sangat mepet, jadi kita akan istirahat penuh untuk membantu merecovery kondisi pemain kita,” tandasnya (fachrul)

Editor : Farid

Tinggalkan Balasan