Perbedaan Versi Pemukulan Hery Sasmita, Terkuak Saat Rekonstruksi

Tersangka Hery Sasmita (Kiri-Pakaian Tahanan) & Korban H Zainuri (Kanan-Pakaian Batik) ketika menjalani reka adegan di Aula Mapolres Batola. (foto : rizqon/klikkalsel)

MARABAHAN, klikkalsel- Ada 9 adegan dalam rekonstruksi kasus penganiayaan Hery Sasmista terhadap H Zainuri yang berlangsung tertutup di aula Januraga Mapolres Barito Kuala, Jum’at (10/8/2018).

Dalam tahap kelengkapan berkas perkara penyidik Satreskrim Polres Batola tersebut, reka adegan itu diperagakan langsung tersangka Hery Sasmita dan korban Zainuri.

Kemudian ada enam saksi turut dihadirkan salam rekonstruksi yang berlangsung 90 menit tersebut, dari pukul 10.30 hingga 12.00 Wita.

“Ada beberapa perbedaan kejadian, maka kita lakukan rekonstruksi. Memang terkuak ada perbedaan versi dan sudah kita ketahui,” beber Kapolres Barito Kuala, AKBP Mugi Sekar Jaya kepada awak media usai sholat Jum’at.

Kapolres Batola AKBP Mugi Sekar Jaya saat dimintai keterangan oleh awak media. (foto : rizqon/klikkalsel)

Selain beralasan digelar tertutup di aula untuk menghindari hal yang tak diinginkan, ia mengungkapkan, dalam rekonstruksi juga diikuti penasehat hukum kedua belah pihak tersebut.

Ia juga membenarkan, bahwa cekcok disertai pemukulan memang terjadi.

“Secara keseluruhan 1 versi saja, cuma awalnya muasal permasalahan itu muncul yang berbeda. Kita ada mengambil 9 foto reka adegan, dari pemukulan awal dan yang terakhir,” tukas AKBP Mugi Sekar Jaya. (rizqon)

Editor : Farid

Tinggalkan Balasan