Pencarian Alex Barito, Korban Tenggelam di Sungai Martapura Belum Membuahkan Hasil

Tim Basarnas Banjarmasin saat melakukan penyisiran sungai Martapura, mencari jasad Alex Barito (24) yang diduga tenggelam, Senin (22/01/2024) sore. (Sumber: Mada Al Madani).

MARTAPURA, klikkasel.com – Pencarian Alex Barito (24) korban tenggelam di Sungai Martapura Desa Tambak Baru Ilir terus dilakukan hingga 1 kilo, pada Minggu (21/1/2024) malam.

Pencarian yang dilakukan oleh Tim Potensi SAR, terdiri dari Basarnas Banjarmasin, TNI, Polri, EBR, DPKP Banjar dan relawan lainnya terdebut berlangsung sejak pagi tadi. Walau sempat beberapa kali terhenti karena turun hujan.

Pencarian yang dilakukan menggunakan perahu karet hingga speed boat di sekitar titik korban tenggelam, hingga melakukan penyisiran mengikuti aliran sungai.

Deni Arizal, selaku OSC Basarnas Banjarmasin mengatakan, pihaknya melakukan operasi sejak pukul 07.00 hingga pukul 18.00 Wita

“Sesuai rencana operasi kita melakukan penyisiran hingga jarak 1 kilometer saat ini,” jelasnya kepada klikkalsel.com, Senin (22/01/2024) sore.

Baca Juga : Nekat Nyebur ke Sungai Meski Tak Pandai Berenang, Alex Barito Tenggelam di Sungai Martapura

Baca Juga : Pria Asal Kelayan Ditemukan Meninggal Dunia di Bawah Tower Provider

Deni menjelaskan, pihaknya tidak akan melakukan penyisiran di aliran sungai menggunakan perahu karet atau spead boat.

“Kami malam melakukan penyisiran jalur darat saja,” ungkapnya.

Saampai saat ini, jenazah Alex yang diduga tenggelam di Sungai Martapura masih belum ditemukan.

Selain itu, Tim SAR juga telah melakukan penjagaan di beberapa titik sepanjang Sungai Martapura. Terhitung dari titik kejadian, hingga ke aliran sungai Pondok Pesantren Darussalam Martapura. (Mada Al Madani).

Editor: Abadi