Pemkab Tabalong Serahkan Bantuan Kepada Korban Kebakaran di Desa Marindi

BPBD Tabalong ketika menyerahkan bantuan kepada Warga Terdampak Kebakaran di Desa Marindi

TANJUNG, Klikkalsel.com – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) bersama Dinas Sosial Kabupaten Tabalong menyerahkan bantuan kepada warga terdampak kebakaran di Desa Marindi, Kecamatan Haruai, Selasa (14/2/2023).

Dalam hal ini Kalak BPBD Kabupaten Tabalong, Zahirsyah didampingi Dinas Sosial, Kepala Desa, Camat dan Kapolsek Haruai mendatangi langsung ke lokasi pasca kebakaran.

Zahirsyah mengungkapkan, kebakaran kali ini menghanguskan empat unit rumah yang terbakar habis dan satu rumah terdampak 30 persen yang secara total kerugian keseluruhan mencapai ratusan juta.

Baca Juga : Sambut IKN, Bupati Tabalong : Putra Putri Daerah Harus Disiapkan Jadi Pemain Bukan Penonton

Baca Juga : Sekdaprov Kalsel Minta Kadin Kalsel Berkolaborasi Angkat Perekonomian Daerah

Zahir mengimbau masyarakat Bumi Sarabakawa agar lebih waspada terhadap pemicu api, baik itu listrik maupun kompor.

“Kami mengimbau kepada masyarakat agar tetap waspada dan menjaga jaringan atau instalasi listrik di rumah untuk meminimalisir kebakaran,” ujarnya.

Sementara Camat Haruai, Handi Yanuardi mengungkapkan hal senada, pihaknya berencana bekerjasama dengan PLN untuk sosialisasi masalah kelistrikan, mengingat sudah beberapa kali insiden kebakaran terjadi akibat korsleting listrik.

Selain itu, pihak Kecamatan juga akan meninjau ulang program Desa Marindi agar bisa memberikan bantuan kepada korban terdampak kebakaran. (Dilah/adv)

Editor: Abadi