Pembangunannya Sempat Mandek, Saat Rampung Operasional Puskesmas Mantuil Tetap Molor

Puskesmas Mantuil

BANJARMASIN, klikkalsel.com – Pembangunan Puskesmas Mantuil yang berlokasi di Jalan Malinau, Kecamatan Banjarmasin Selatan ini sudah rampung. Namun belum bisa dioperasionalkan.

Padahal Puskesmas tersebut sebelumnya digadang-gadang akan mulai beroperasi pada bulan Maret lalu, namun sampai saat ini, pembangunan Puskesmas yang menelan anggaran Rp 4,3 miliar tersebut belum beroperasi.

Lantas mengapa hingga sampai saat ini puskesmas tersebut masih belum bisa dioperasionalkan?

Kepala Dinas Kesehatan Kota Banjarmasin, Muhammad Ramadhan saat di konfirmasi mengaku bahwa pihaknya masih mengalami kendala. Salah satunya, terkait perekrutan tenaga kesehatan yang ditempatkan di fasyankes tersebut.

Selain itu ia mengatakan, dalam hal perekrutan pihaknya harus berkoordinasi dahulu dengan Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB).

Menurutnya, saat ini perekrutan tenaga kesehatan hanya bisa dilakukan pihak puskesmas yang berbasis Badan Layanan Umum Daerah (BLUD).

Baca Juga : Spesialis Pelaku Pencurian dengan Sasaran Perkantoran Rumah Sakit dan Puskesmas Ditetapkan Sebagai Tersangka

Baca Juga : Bupati Kotabaru Inginkan Pelayanan Rumah Sakit dan Puskesmas Berjalan Lancar Menyambut Bulan Ramadan

“Tidak bisa lagi langsung dari dinkes,” ucapnya.

Mengingat status Puskesmas Mantuil yang merupakan puskesmas pembantu, maka yang bisa melakukan perekrutan hanyalah Puskesmas Pekauman saja, sebagai pemilik kewenangan di atas Puskesmas Mantuil ini.

Tak hanya itu, pihak Dinkes pun tidak bisa melakukan tindakan lain, seperti misalnya melakukan relokasi terhadap Nakes yang ada dibawah Dinas Kesehatan.

Hal itu tidak bisa dilakukan lantaran pihaknya khawatir itu bisa menyebabkan tenaga kesehatan di sejumlah puskesmas akan berkurang.

“Yang ada saja sudah kewalahan karena masih kekurangan tenaga kesehatan. Apalagi kalau direlokasi,” terangnya.

Meski demikian, ia memastikan bahwa rekrutmen sudah mulai dilakukan oleh seluruh puskesmas yang berstatus BLUD di Banjarmasin. Jumlah rekrutmen, mencapai 101 pegawai.

“Itu setelah mendapatkan kepastian dari Kementerian PANRB,” ungkapnya.

Disinggung kapan rekrutmen itu selesai, Ramadhan bilang di pertengahan April ini. Lalu, dilanjutkan dengan orientasi tenaga kesehatan seusai lebaran nantinya.

“Dan bulan Mei sudah mulai operasional puskesmas. Pasti Mei,” yakinnya.

Hal itu diutarakannya bukan tanpa alasan, mengingat sejauh ini menurutnya, sarana prasarana alias peralatan operasional puskesmas, sudah siap sejak Maret tadi.

“Jadi Insha Allah di bulan Mei sudah bisa dimulai alias beroperasi,” tandasnya.(fachrul)

Editor : Amran