Normalisasi Aliran Air, Pemuda Pancasila Bersihkan Drainase

MARABAHAN, klikkalsel.com – Sebanyak 22 anggota Pemuda Pancasila Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) melakukan aksi membersihkan gorong-gorong (drainase) yang tersumbat. Hal itu dilakukan karena genangan air yang merendam sejumlah wilayah di Kalsel diduga akibat beberapa aliran ke sungai tersumbat sampah dan rumput liar saat intensitas hujan yang tinggi.

Sekretaris Majelis Pimpinan Wilayah Pemuda Pancasila, Khalikin Noor mengatakan, aksi tersebut sebagai upaya dan bentuk kepedulian karena kurang lebih 1 minggu Kalsel digenangi air.

“Kita Pemuda Pancasila bergotong royong membersihkan gorongg-gorong yang menyumbat air masuk ke sungai,” kata Khalikin Noor, Kamis (21/1/2021).

Ia menduga, genangan air yang merendam di kawasan Kelurahan Handil Bakti, Alalak, Kabupaten Barito Kuala, karena gorong-gorong atau drainase tersumbat.

Dengan peralatan seadanya, Pemuda Pancasila (PP) Kalsel memangkas tumbuhan liar di sungai tepi Trans Kalimantan yang terendam air hingga mencapai paha orang dewasa.

“Selain tumbuhan liar kita juga membersihkan sampah-sampah plastik,” terangnya.

Maka dari itu, ia mengajak masyarakat untuk sama-sama menyelesaikan permasalahan banjir dengan cara menormalisasi dan membersihkan sungai-sungai tersebut.

“Mari kita sama-sama menyelesaikan permasalahan banjir ini dengan cara menormalisasi sungai-sungai,” pungkasnya.(airlangga)

Editor: David

Tinggalkan Balasan